Budaya Appassitulungang pada Masyarakat Petani Jagung di Bungung Lompoa Desa Bontonompo Kecamatan Kelara Kabupaten Jeneponto (Studi Unsur-Unsur Budaya Islam)

Sunggu, Ayu Nuraeni (2024) Budaya Appassitulungang pada Masyarakat Petani Jagung di Bungung Lompoa Desa Bontonompo Kecamatan Kelara Kabupaten Jeneponto (Studi Unsur-Unsur Budaya Islam). Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img] Teks
40200119034_AYU NURAENI SUNGGU.pdf

Download (2MB)

Abstrak

Hasil dari penelitian: Pertama, Eksistensi Appassitulungang pada Masyarakat Petani Jagung di Masyarakat Bungung Lompoa yaitu: Sejarah Munculnya Tradisi Appassitulungang pada Masyarakat Petani Jagung di Bungung Lompoa, Appassitulungang pada Masyarakat Petani Jagung di Bungung Lompoa, dan Pergeseran Appassitulungang. Kedua, Wujud Budaya Appassitulungang dalam Proses Bertani Jagung di Masyarakat Bungung Lompoa tersebut dapat berkolaborasi dan bekerja sama seperti: Annangkasi Koko (Membersihkan Kebun), A’nangkala Koko (Membajak Kebun), A’lamung Batara’ (Menanam Jagung), Ammupu’ Batara’ (Memupuk Jagung), Angngompa Ruku’ Batara’ (Menyemprot Rumput Jagung), Angngalle Raung Batra’ (Mengambil Daun Jagung), serta Anyyappe Batara’ (Panen Jagung). Ketiga, Dalam kehidupan petani jagung, terdapat nilai-nilai Islam dalam budaya Appassitulungang pada Masyarakat Petani Jagung di Bungung Lompoa dengan menjaga keharmonisan dalam masyarakat, mempertahankan warisan budaya, menghormati sesama manusia, memelihara adat istiadat, mematuhi ajaran agama, serta menjaga persatuan dan kesatuan.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 200 Agama > 2X6 Sosial dan Budaya Islam
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Adab dan Humaniora > Sejarah Kebudayaan Islam
Depositing User: Satriani Satriani
Date Deposited: 16 Oct 2024 01:37
Last Modified: 16 Oct 2024 01:37
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/28036

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year