Nurfadillah, ST. Namirah (2023) Pengalaman Baby Blues Syndrome pada Ibu Postpartum. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
Teks
70300119031_ST. NAMIRAH NURFADILLAH.pdf Download (1MB) |
Abstrak
Baby blues syndrome merupakan depresi golongan ringan yang dirasakan oleh beberapa ibu postpartum dengan perasaan dan tingkat emosional yang tidak menentu pada minggu pertama setelah persalinan. Gejala yang dirasakan berupa seringnya menangis, timbul perasaan sedih, cemas, kualitas tidur menurun, kurangnya nafsu makan dan menyalahkan diri sendiri. Hal ini dapat berefek pada kondisi fisiologis ibu dan tumbuh kembang anak. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan secara lebih mendalam tentang pengalaman baby blues syndrome pada ibu postpartum di wilayah kerja Puskesmas Samata Kab.Gowa,sehingga mengetahui apa saja faktor penyebab dan gejala- gejala apa saja yang dialami oleh ibu postpartum dengan baby blues syndrome. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dan teknik analisa data menurut colaizzi. Informan berjumlah tiga orang dan hasil penelitiaan ini telah disusun menjadi beberapa tema yaitu; Perasaan,perilaku dan fikiran ibu yang mengalami baby blues syndrome: penyebab terjadinya baby blues syndrome pada ibu postpartum dan; kebutuhan psikososial dan spritualitas ibu postpartum pada fase letting go. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu dukungan sosial menjadi salah satu faktor dominan yang menjadi pencetus ibu postpartum mengalami baby blues syndrome. Selain itu ada beberapa faktor yang menjadi penyebab ibu mengalami baby blues syndrome yaitu ketidakstabilan hormone, umur, metode melahirkan, kurangnya dukungan yang didapatkan dari suami maupun keluarga,tahapan pendidikan ibu,dan kelelahan.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Kata Kunci: | Fenomenologi; Baby Blues; Depresi; Persalinan; Postpartum |
Subjek: | 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 610 Ilmu Kedokteran, Ilmu Pengobatan, dan Ilmu Kesehatan > 610.7 Metode Riset Penelitian dan Statistik Kedokteran, Metode Riset Penelitian dan Statistik Kesehatan > 610.73 Perawat dan Teknisi Asisten Layanan Medik 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 616 Penyakit > 616.8 Penyakit-penyakit pada Sistem Urat Syaraf > 616.85 Aneka Ragam Penyakit pada Sistem Urat Syaraf |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Keperawatan |
Depositing User: | Hijrana Bahar |
Date Deposited: | 27 Dec 2024 02:08 |
Last Modified: | 27 Dec 2024 02:08 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/28411 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year