Kontribusi Keturunan Arab dalam Proses Islamisasi Makassar (Suatu Tinjauan Historis)

Arsyady, Pangeran Mahmud (2023) Kontribusi Keturunan Arab dalam Proses Islamisasi Makassar (Suatu Tinjauan Historis). Magister (S2) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img] Teks
80100218084_PANGERAN MAHMUD ARSYADY.pdf

Download (1MB)

Abstrak

Hasil penelitian ditemukan bahwa dalam proses Islamisasi Makassar oleh para keturunan Arab tidak hanya melakukan dakwah dengan satu pendekatan. Akan tetapi, dalam proses Islamisasi ini para keturunan Arab dapat masuk dalam kerajaan dengan jalur pernikahan sebagaimana yang dilakukan Sayyid Ba’alawy yang menikah dengan anak Raja Gowa ke-9 Sultan Abdul Jalil. Disamping itu melalui lembaga pendidikan Islam yang didirikan baik itu pesantren bahkan sampai ke level perguruan tinggi. Kemudian mengajarkan ajaran tarekat seperti yang dikembangkan Marga Assegaf yakni melalui Tarekat Khalawatiyah Syeikh Yusuf al-Makassary. Adapun dari sisi kebudayaan sebagaimana yang dilakukan oleh Sayyid jalaluddin al-Aidid yakni tradisi maudu lompoa yang sampai hari ini masih dijalankan oleh masyarakat di Cikoang Takalar. Kemudian masyarakat juga banyak yang datang bertanya mengenai badik dan pappaseng justru kepada keturunan Arab sebagaimana yang diungkapkan salah satu keturunan Arab. Aspek ekonomi politik mereka para keturunan Arab rata-rata menjadi saudagar atau pengusaha disamping itu menjadi qodi dalam kerajaan dan ikut serta dalam pergerakan nasional sebagaimana yang dilakukan oleh Muhammad bin Abdullah Alamudi. Begitu pula dengan Sayyid Abdurrahman syihab yang menjadi anggota dpr dari partai Masyumi. Penelitian ini mendukung Teori Islamisasi yang dikembangkan oleh Syamzan Syukur dalam melihat proses Islamisi di Indonesia yakni Prosesiltisasi. Teori ini merujuk kepada teori Noorduyn tentang penyebaran Islam (proselitisasi) yang terjadi di Nusantara terdiri atas tiga tahapan, yaitu tahap pertama, kedatangan Islam (arrival), tahap kedua, penerimaan Islam (receive) dan tahap ketiga, pembentukan Kerajaan Islam (kingdom). Konvergensi memadukan ajaran Islam dengan budaya-budaya lokal yang memiliki persamaan, sehingga dengan pendekatan adaptasi, Islam diterima secara damai (penetration pacifique) dalam waktu yang relatif singkat. Teori Propagasi penyebarluasan Islam merupakan teori yang digunakan dalam melihat proses akulturasi (acculturation process).

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Magister (S2))
Subjek: 200 Agama > 2X9 Sejarah Islam dan Biografi
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana > Tesis > Dirasah Islamiyah > Sejarah dan Peradaban Islam
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 26 Feb 2025 02:42
Last Modified: 26 Feb 2025 02:42
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/28479

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year