Hak Politik Perempuan Perspektif Muslimah Wahdah Islamiyah di Kota Makassar (Analisis Siyāsah Syar’iyyah)

Ilham, Ade Ihwana (2024) Hak Politik Perempuan Perspektif Muslimah Wahdah Islamiyah di Kota Makassar (Analisis Siyāsah Syar’iyyah). Magister (S2) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img] Teks
80100222120_ADE IHWANA ILHAM.pdf

Download (1MB)

Abstrak

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Hak politik perempuan Muslimah Wahdah Islamiyah memiliki hak untuk memilih dan Hak berAmar Ma’ruf Nahi Mungkar, Perempuan boleh ikut berpartisipasi dalam politik dengan menggunakan hak suara. Sedangkan Perempuan untuk di pilih menjadi pemimpin wahdah Islamiyah tidak merekomendasikan untuk Waliyul amr, Adapun untuk calon legislatif perempuan, maka belum direkomendasikan melihat belum adanya kebutuhan yang mendesak akan hal tersebut, disamping pertimbangan maslahat dan mudaratnya dari berbagai sisi, dan fakta belum adanya SDM dan logistik yang memadai kaum perempuan. Perempuan Wahdah Islamiyah menjalani peran kepemimpinannya dalam scope tertentu, menjadi ketua lembaga tertentu yang ada di masyarakat atau komunitas, yang di dalamnya terdapat kaum perempuan saja, karena tidak ingin bercampur baur dengan kaum laki-laki. Implikasi dari penelitian ini adalah para perempuan dalam komunitas lain atau non komunitas, dapat mengetahui bahkan meneladani bagaimana seharusnya peran seorang perempuan dalam ranah publik yang sesuai fitrah kewanitaannya, jika perempuan baik maka baiklah sebuah Negara, seperti melihat akhlak perempuan dalam kesehariannya dan menjaga kehormatannya, agar tetap terlindungi dari hal-hal yang akan membawa dampak negatif, hingga menjerumuskan ke dalam dosa. karena perempuan dalam Islam tidak diciptakan untuk menyaingi laki-laki dalam berkarya dan berekspresi.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Magister (S2))
Subjek: 200 Agama > 2X6 Sosial dan Budaya Islam > 2X6.2 Politik Islam
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana > Tesis > Dirasah Islamiyah > Syariah/Hukum Islam
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 21 Apr 2025 06:18
Last Modified: 21 Apr 2025 06:18
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/28532

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year