Nilai-Nilai Pendidikan Akhlak pada Pengasuhan Anak dalam Keluarga Bugis di Desa Salemba Kecamatan Ujung Loe Kabupaten Bulukumba

Imaman, Miftahul Khaer (2023) Nilai-Nilai Pendidikan Akhlak pada Pengasuhan Anak dalam Keluarga Bugis di Desa Salemba Kecamatan Ujung Loe Kabupaten Bulukumba. Magister (S2) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img] Teks
80200220047_MIFTAHUL KHAERIMAMAN.pdf

Download (1MB)

Abstrak

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, pertama konsep pendidikan akhlak masyarakat bugis di Desa Salemba merupakan ajaran para nenek moyang dan secara turun menurun diwariskan kepada generasi muda, wujud pola asuh masyarakat bugis berisikan ajaran-ajaran atau pedoman hidup seperti mengajari anak prihal etika terhadap orang tua (Pappoji Tau Matoa), Ade’ Mappadiolo, Ade’ Manre, Pamali dan lain sebagainya. Orang tua pada masyarakat bugis Desa Salemba sangat ketat dalam mendidik anak dalam hal etika atau adab, peduli sesama, peduli adat istiadat dan juga sangat peduli terhadap agama. Kedua, faktor pendukung dan tantangan secara garis besar berada pada peran orang tua selaku pendidik, orang tua akan mejadi penghambat jika valuenya sebagai orang tua sangat kurang dan begitupun sebaliknya. Ketiga, konsep nilai pendidikan akhlak masyarakat bugis di Desa Salemba erat kaitannya denga konsep pendidikan Islam yang diajarkan ileh Rasulullah Saw, hal ini dapat ditinjau dari wujud pola asuh yang senantiasa mengarahkan anak pada hal positif dalam berinteraksi dengan keluarga maupun sosial.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Magister (S2))
Subjek: 200 Agama > 2X7 Filsafat dan Pengembangannya > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam
200 Agama > 2X7 Filsafat dan Pengembangannya > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam > 2X7.31 Pendidikan Islam--Metoda, Sistem dan Media
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana > Tesis > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 24 Apr 2025 02:54
Last Modified: 24 Apr 2025 02:54
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/28573

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year