Maulida, Nurul Ishlah (2024) Penerapan Metode Kisah dalam Pembelajaran Akidah Akhlak di Kelas VII MTs Al-Irsyad Biringkaloro Kabupaten Maros. Magister (S2) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
![]() |
Teks
NURUL ISHLAH MAULIDA_80200222011.pdf Download (2MB) |
Abstrak
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa, pada tahap persiapan guru mengawali tahap ini dengan menetapkan tujuan pembelajaran akidah akhlak kemudian menetapkan tema atau jenis cerita yang akan disampaikan, selanjutnya mengidentifikasi nilai-nilai karakter yang dimuat dalam kisah. Guru juga menyiapkan metode dan media yang menunjang pembelajaran. Adapun pada tahap penerapan langkah-langkah yang diterapkan guru diantaranya, menyampaikan pendahuluan kemudian menyampaikan isi cerita secara lengkap dan menyimpulkannya. Selanjutnya mengadakan evaluasi pembelajaran. Tahap selanjutnya adalah evaluasi yang terbagi menjadi tahap evaluasi dan tahap tindak lanjut dan diperoleh hasil bahwa penerapan metode kisah dalam pembelajaran akidah akhlak di kelas VII MTs al-Irsyad Biringkaloro kabupaten Maros terlaksana sesuai langkah-langkah yang ada namun belum maksimal dikarenakan ada beberapa tahapan yang tidak diterapkan oleh guru karena adanya beberapa kendala dalam penerapannya. Adapun hambatan atau kendala tersebut di antaranya, keterbatasan waktu, konsentrasi peserta didik yang mudah berubah dan media dan fasilitas pembelajaran yang belum memadai. Dalam rangka mengatasi hambatan tersebut pihak madrasah menawarkan beberapa solusi diantaranya, manajemen waktu yang baik oleh setiap guru, manajemen kelas dan kolaborasi antara guru dan pihak sekolah dalam mengatasi keterbatasan media dan fasilitas pembelajaran. Implikasi dari penelitian ini adalah guru akidah akhlak diharapkan menerapkan keseluruhan langkah-langkah pembelajaran dengan metode kisah dengan maksimal. Langkah-langkah yang tidak diterapkan adalah menyiapkan analogi kisah pada tahap persiapan dan mengatur posisi duduk peserta didik pada tahap pelaksanaan. Kedua langkah tersebut diharapkan diterapkan oleh guru akidah akhlak karena dengan diterapkannya langkah menyiapkan analogi kisah, dapat membantu peserta didik dalam memahami kisah yang disampaikan dengan disampaikannya contoh nilai karakter yang lebih kontekstual dengan kehidupan sehari-hari peserta didik. Adapun langkah mengatur posisi duduk, dengan guru menerapkan pengaturan posisi duduk peserta didik secara melingkar dengan posisi guru di tengah-tengah mereka dapat mencegah hilangnya fokus pada peserta didik dalam proses penyampaian kisah. Bagi peserta didik kiranya dapat bersungguh-sungguh dan lebih antusias di dalam pembelajaran akidah akhlak dengan metode kisah agar memperoleh hasil belajar yang baik dan memuaskan sehingga tidak hanya sekedar peningkatan ilmu pengetahuan namun terjadi peningkatan pengamalan terutama dalam bidang akhlak terpuji yang diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Pihak sekolah juga perlu mengusahakan ketersediaan fasilitas pembelajaran seperti media dan alat penunjang lainnya agar tujuan pembelajaran dapat tercapai.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Magister (S2)) |
---|---|
Subjek: | 300 Ilmu Sosial > 371 Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktifitasnya > 371.3 Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar > 371.36 Metode Pengajaran Tertentu, Metode Pembelajaran Tertentu |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Program Pascasarjana > Tesis > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Hijrana Bahar |
Date Deposited: | 27 Feb 2025 01:03 |
Last Modified: | 27 Feb 2025 01:03 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/28744 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year