Maruf, Laode Mazal Amri (2013) Membedah Pelaksanaan Perkawinan Adat Tolaki di Kabupaten Konawe Selatan Sulawesi Tenggara (Perspektif Hukum Islam). Magister (S2) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
|
Teks
FULL.pdf Download (4MB) | Preview |
Abstrak
Masalah yang dibahas dalam tesis ini adalah Membedah Pelaksanaan Perkawinan Adat Tolaki di Kabupaten Konawe Selatan Sulawesi Tenggara (Perspektif Hukum Islam). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bentuk perkawinan adat Tolaki di Kabupaten Konawe Selatan, untuk memaparkan prosesi pelaksanaan perkawinan adat Tolaki di Kabupaten Konawe Selatan menurut hukum Islam, untuk mengungkap kendala yang dihadapi dalam memadukan adat perkawinan Tolaki dengan perspektif hukum Islam di Kabupaten Konawe Selatan. Untuk mendapatkan jawaban terhadap permasalahan di atas maka penulis melakukan penelitian dengan menggunakan metode pendekatan interdisipliner, yaitu pendekatan yuridis, antropologi budaya, dan sosiologis. Ian ini adalah deskripsi kualitatif dengan teknik pengumpulan data dalam bentuk observasi, wawancara dan dokumentasi. Data yang diperoleh dianalisis secara berkesinambungan dengan cara mereduksi data, display data, dan verifikasi data. Setelah melakukan analisis terhadap data yang diperoleh maka hasilnya menunjukkan bahwa pelaksanaan perkawinan adat Tolaki di Kabupaten Konawe Selatan pada umumnya sejalan dengan perkawinan dalam syariat Islam dan secara khusus ada sebagian yang sering kontradiksi dalam pelaksanaan perkawinan menurut Undang-Undang Nomor 1 tahun 1974 tentang perkawinan yaitu masyarakat Tolaki lebih mementingkan perkawinan di bawah tangan dari pada perkawinan yang tercatat di PPN. Proses pelaksanaan perkawinan adat Tolaki di Kabupaten Konawe Selatan apabila diurut dari rangkaian perkawinan adat mereka yaitu meliputi (a) Kesiapan benda-benda mas kawin dari pihak laki-laki untuk segera diserahkan kepada pihak perempuan, (b) Permohonan pihak laki-laki kepada pihak perempuan untuk menerima mas kawin yang telah diperhadapkan dengan rasa kekeluargaan yang dalam, (c) Pernyataan pihak perempuan akan kesungguhan pihak laki-laki dalam usahanya menyambung tali persaudaraan dan memperluas hubungan kekeluargaan (d) Serangkaian ungkapan-ungkapan yang menggambarkan suasana gembira dan lucu sebagai rasa syukur atas lancarnya proses pelaksanaan. Dalam pelaksanaan pelaksanaan perkawinan adat Tolaki di Kabupaten Konawe Selatan ditemukan beberpa kendala antara lain faktor ekonomi keluarga, faktor adat dan budaya suku Tolaki, faktor dijodohkan orang tua.Salah satu solusi untuk mengatasi hal tersebut antara lain adalah memberikan pemahaman kepada masyarakat khususnya yang akan melaksanakan perkawinan adat Tolaki. Implikasi dalam penelitian ini adalah diharapkan agar masyarakat suku Tolaki khususnya yang bermukim di Kabupaten Konawe Selatan dapat mengikuti prosesi perkawinan berdasarkan hukum Islam dengan mengintegrasikannya dengan nilai-nilai budaya yang memiliki relevansi dengan syari’at Islam. Agar tesis ini dapat menjadi bahan rujukan dan referensi bagi pelaksanaan adat perkawinan masyarakat suku Tolaki, sehingga dalam pelaksanaan perkawinan mereka dapat sejalan dengan hukum Islam, adat istiadat dan perundang-undangan yang berlaku.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Magister (S2)) |
---|---|
Subjek: | 200 Agama > 2X4 Fiqih, Hukum Islam > 2X4.3 Hukum Keluarga, Hukum Perkawinan, Hukum Pernikahan Menurut Islam, Munakahat |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Program Pascasarjana > Tesis > Dirasah Islamiyah > Syariah/Hukum Islam |
Depositing User: | Irmawati Irmawati |
Date Deposited: | 10 Jul 2017 04:02 |
Last Modified: | 10 Jul 2017 04:02 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/2876 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year