Eksplorasi Perkembangan Perumusan Kalender Hijriah Global (Studi Pemikiran Muh Rasywan Syarif dalam Buku Perkembangan Perumusan Kalender Islam Internasional)

Andriani, Fitri (2024) Eksplorasi Perkembangan Perumusan Kalender Hijriah Global (Studi Pemikiran Muh Rasywan Syarif dalam Buku Perkembangan Perumusan Kalender Islam Internasional). Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img] Teks
10900120090_Fitri Andriani.pdf

Download (631kB)

Abstrak

Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa. Pertama, Historisasi Perumusan Kalender Hijriah Kalender Hijriah dalam Islam didasarkan pada Al-Qur’an dan hadis untuk menentukan bulan-bulan ibadah seperti Ramadan, Syawal, dan Zulhijjah dengan cara mengamati hilal. Penentuan awal bulan didasarkan pada dua kriteria utama: wujudul hilal, yang menilai konjungsi dan ketinggian bulan, serta imkan rukyat MABIMS, yang telah diperbarui sejak 2022 untuk meningkatkan ketepatan penentuan bulan. Kedua, Perumusan Kalender Hijriah Global menjadi Unifikasi kalender Islam Internasional, Kalender Masehi mengalami reformasi utama pada tahun 325 M, termasuk perubahan tanggal vernal equinox, dan stabilitasnya tercapai dalam 19 abad. Sebaliknya, kalender Hijriah, yang berusia sekitar 14 abad dan memiliki siklus bulan 29-30 hari dengan total 354 hari setahun, lebih pendek 11 hari dibandingkan kalender solar. Akibatnya, kalender Hijriah diperkirakan akan menyamai kalender Masehi pada tahun 20526. Ketiga, Pemikiran Muh Rasywan Syarif terkait Kalender Hijriah Global dalam buku “perkembangan perumusan kalender Islam Internasional”, Muh Rasywan Syarif menjelaskan tantangan besar dalam menyelaraskan kalender Islam secara global dan menekankan perlunya kesepakatan internasional untuk menentukan awal bulan Hijriah. Dengan adanya penelitian Kalender Hijriah Global akan menyelaraskan tanggaltanggal penting seperti Ramadan dan Idul Fitri di seluruh dunia, mengurangi perbedaan akibat metode pengamatan yang berbeda. Ini akan memperbaiki keseragaman ibadah dan memperkuat hubungan antar negara Muslim.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Kata Kunci: Eksplorasi; perkembangan; kalender hijriah global; kalender Islam Internasional
Subjek: 200 Agama > 263 Hari, Waktu, Tempat Ibadat
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Syari'ah dan Hukum > Ilmu Falak
Depositing User: Irawati Irawati
Date Deposited: 27 Feb 2025 05:33
Last Modified: 27 Feb 2025 05:33
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/28913

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year