Strategi Kepala Madrasah dalam Mengembangkan Kompetensi Guru di Madrasah Aliyah Negeri 1 Mamuju

Zulfikar, Zulfikar (2024) Strategi Kepala Madrasah dalam Mengembangkan Kompetensi Guru di Madrasah Aliyah Negeri 1 Mamuju. Magister (S2) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img] Teks
80300222029_ZULFIKAR.pdf

Download (1MB)

Abstrak

Hasil penelitian menunjukan bahwa: 1) Strategi kepala madrasah dalam mengembangkan kompetensi guru dilakukan dengan melibatkan guru dan komite sekolah dalam penyususnan kurikulum, Pembagian tugas kepada para guru dilakukan secara profesional yakni dengan menempatkan sesuai bidang keilmuan yang dimiliki dan Selalu melakukan pendampingan dam pembimbingan terhadap guru baik dalam pengurusan administrasi madrasah sekolah maupun dalam pengembangan pembelajaran. 2) Pengembangkan kompetensi pedagogik guru dengan memotivasi kepada guru, memanfaatkan fasilitas yang ada saat pembelajaran, membantu menyusun RPP yang baik serta mengikutsertakan guru-guru untuk mengikuti kegiatan peningkatan kompetensi guru melalui kegiatan MGMP, diklat, workshop dan seminar. 3) Faktor pendukung dan penghambat pada strategi kepala madrasah. Ada beberapa faktor pendukung diantaranya: 1) Pimpinan yang selalu memberikan motivas, 2) Keaktifan tenaga pendidik yang masi muda, memiliki wawasan terbuka terhadap realitas. 3) Membangun Komunikasi yang baik, dan 4) Antusias dan keaktifan peserta didik untuk belajar. Adapun faktor penghambat terdiri dari: 1) Fasilitas yang kurang memadai, 2) beberapa guru belum mampu beradaptasi dengan teknologi. Implikasi dari penelitian ini antara lain: 1) Pihak Madrasah Aliyah Negeri 1 Mamuju hendaknya meningkatkan fasilitas sarana. 2) Kepala madrasah, hendaknya pengembangan karakter pada tahun- tahun berikutnya bisa dioptimalkan lebih baik lagi dengan kreativitas dan inovasi baru. 3) Guru harus humanis dan memanfaatkan SDM dan SDA yang ada di madrasah. 4) Peserta didik hendaknya selalu mengikuti kegiatan-kegiatan yang telah dicanangkan, bertingkah laku yang baik, hormat dan sopan santun terhadap guru dan pengurus madrasah.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Magister (S2))
Subjek: 300 Ilmu Sosial > 371 Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktifitasnya
300 Ilmu Sosial > 371 Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktifitasnya > 371.1 Guru, Tenaga Pendidik, Tenaga Pengajar
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana > Tesis > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 04 Nov 2025 02:49
Last Modified: 04 Nov 2025 02:49
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/30139

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year