Mardia, Ainul (2017) Efektifitas Penggunaan Media pembelajaran Monopoly Game Smart Terhadap Minat Belajar Peserta Didik pada Mata pelajaran Fisika Kelas VIII SMPN 2 Baraka. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
|
Teks
AINUL MARDIA 20600113005.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstrak
Penelitian ini merupakan penelitian preeksperimen, yang bertujuan untuk mengetahui: 1) Sebarapa besar Minat belajar fisika peserta didik pada kelas yang diajar dengan menggunakan media pembelajaran Monopoly Game Smart, 2) Sebarapa besar Minat belajar fisika peserta didik pada kelas yang tidak diajar dengan menggunakan media pembelajaran Monopoly Game Smart. 3) Adakah perbedaan Minat belajar fisika peserta didik pada kelas yang diajar dengan menggunakan media pembelajaran Monopoly Game Smart dengan kelas yang tidak diajar dengan menggunakan media pembelajaran Monopoly Game Smart. Desain penelitian yang digunakan pada penelitian ini yaitu The Static Group Comparison Design. Populasi pada penelitian ini yaitu seluruh kelas VIII SMPN 2 Baraka yang terdiri dari 4 kelas dengan jumlah keseluruhan 77 siswa. sampel pada penelitian ini dipilih dengan menggunakan acak kelas dengan teknik pemadanan sampel sehingga diperoleh 2 kelas dengan jumlah keseluruhan siswa 34. Hasil penelitian deskriptif menunjukkan bahwa nilai rata-rata minat belajara peserta didik yang diajar dengan media Monopoly Game Smart sebesar 88,7648 dan kelas yang tidak menggunakan media Monopoly Game Smart sebesar 81,2305. Selanjutnya, berdasarkan hasil analisis statistic untuk minat belajara Fisika Siswa menunjukkan bahwa t hitung yang diperoleh sebesar 2.376553985 dan t tabel sebesar 2,120, Sehingga t hitung > t tabel hal ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan anatara Minatbelajar fisika peserta didik pada kelas yang diajar dengan menggunakan media pembelajaran Monopoly Game Smart dengan kelas yang tidak diajar dengan menggunakan media pembelajaran Monopoly Game Smart kelas VIII SMPN Baraka. Implementasi pada penelitian ini adalah 1) Produk media pembelajaran ini dapat dimanfaatkan sebagai alat bantu dalam proses pembelajaran di kelas agar proses pembelajaran menjadi aktif, kreatif, efektif, dan menyenangkan serta dapat meningkatkan minat belajar siswa. 2) Karena media pembelajaran ini dapat digunakan dalam membangkitkan minat belajar siswa, maka disarankan kepada teman-teman untuk meneliti lebih lanjut dengan metode yang sesuai. 3) Karena penelitian ini telah menghasilkan perangkat pembelajaran fisika pokok bahasan Gaya dan Penerapanya yang valid, maka diharapkan perangkat ini dapat digunakan sebagai salah satu acuan dalam mengembangkan perangkat pembelajaran.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjek: | 300 Ilmu Sosial > 371 Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktifitasnya > 371.3 Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar > 371.36 Metode Pengajaran Tertentu, Metode Pembelajaran Tertentu |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Fisika |
Depositing User: | Ainul Mardia |
Date Deposited: | 09 Aug 2017 02:27 |
Last Modified: | 09 Aug 2017 02:33 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/3545 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year