Hubungan Pola Asuhan Gizi dengan Status Gizi Balita Usia 6-24 Bulan di Wilayah Kerja Puskesmas Tinggimoncong Kab. Gowa

Dewi, Nur Rahma (2010) Hubungan Pola Asuhan Gizi dengan Status Gizi Balita Usia 6-24 Bulan di Wilayah Kerja Puskesmas Tinggimoncong Kab. Gowa. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
nu rahma dewi.pdf

Download (761kB) | Preview

Abstrak

Gizi merupakan salah satu komponen dari lingkungan yang memegang peranan penting dalam kesehatan dan tumbuh kembang anak. Apabila gizi menurun maka kesehatan anak akan menurun, sedangkan angka mortalitas dan morbiditas akan meningkat . Masa balita sangat tergantung pada Ibu sehingga pertumbuhan dan perkembangannya sangat tergantung pada pola asuh gizinya. Status Gizi adalah keadaan Tubuh sebagai akibat konsumsi makanan dan penggunaan zat-zat gizi. Status gizi dipengaruhi oleh banyak faktor, antara lain asupan makanan, penyakit infeksi dan pola asuhan gizi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Hubungan Pola Asuhan Gizi dengan Status Gizi Balita usia 6-24 bulan di Wilayah Kerja Puskesmas Tinggimoncong Kab. Gowa. Penelitian ini merupakan penelitian survey Analitik dengan rancangan ”Cross Sectional Study”, dengan populasi semua balita usia 624 bulan yang berada di wilayah kerja Puskesmas Tinggimoncong Kab. Gowa tahun 2010, sampel diperoleh 55 anak dengan metode Accidental sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan kuisioner dan pengukuran berat badan menurut umur (BB/U) dan diolah dengan program SPSS yang disajikan dalam bentuk tabel distribusi disertai narasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada hubungan pemberian kolostrum dengan status gizi balita usia 6-24 bulan, di mana hasil uji chi-square diperoleh nilai p = 0,003 < 0.05, ini berarti Ho ditolak dan Ha diterima. Ada hubungan pemberian ASI eksklusif dengan status gizi balita usia 6-24 bulan, diperoleh nilai P = 0,000 < 0.05, ini berarti Ho ditolak dan Ha diterima. Ada hubungan pemberian MP-ASI dengan status gizi balita usia 6-24 bulan, di mana diperoleh nilai P = 0,000 < 0,005, ini berarti Ho ditolak dan Ha diterima. Di harapkan kepada para ibu untuk memberikan kolostrum dan ASI eksklusif pada bayinya dan juga memberikan MP-ASI tepat pada waktunya. Diharapkan kepada ibu agar selalu memperhatikan pola asuhan gizi anaknya untuk perkembangan dan pertumbuhannya. Bagi ibu yang memiliki balita, disarankan agar rutin membawa anaknya ke tempat-tempat pelayanan kesehatan seperti posyandu sehingga status kesehatan anaknya dapat dikontrol oleh ibunya sendiri dan juga oleh petugas kesehatan.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 612 Fisiologi Manusia, Ilmu Faal, Anatomi dan Fisiologi Manusia > 612.3 Nutrisi, Ilmu Gizi
600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 618 Ginekologi dan Obstetri > 618.9 Pediatrik dan Geriatrik > 618.92 Pediatrik
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Kesehatan Masyarakat
Depositing User: Users 5 not found.
Date Deposited: 15 Aug 2017 07:34
Last Modified: 15 Aug 2017 07:34
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/3704

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year