Prayetno, Budi (2014) Infiltrasi Ideologi Ikhwanul Muslimin Terhadap Organisasi Kemahasiswaan Ekstra dan Intra Kampus UIN Alauddin Makassar. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
|
Teks
BUDI PRAYETNO.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstrak
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Ikhwanul Muslimin merupakan organisasi Islam yang mempunyai pengaruh yang besar di dunia Islam. Pengaruh tersebut muncul diberbagai negara di belahan dunia Islam. Indonesia yang merupakan negara mayoritas muslim tak luput dari pengaruh Ikhwanul Muslimin. Meskipun secara kelembagaan Ikhwanul Muslimin tidak ada di Indonesia, namun secara pemikiran ada. Salah satu pengaruh Ikhwanul Muslimin terlihat dari gerakan tarbiyah. Gerakan tarbiyah muncul dari kelompok pengajian kampus. Karena beberapa mahasiswa yang pernah belajar ke Timur Tengah kemudian bersentuhan langsung dengan pemikiran Islam yang ada di sana seperti pemikiran Ikhwanul Muslimin. Para alumni dari Timur Tengah inilah yang menjadi agen penyebaran pemikiran masuk ke Indonesia. Pengaruh ideologi Ikhwanul Muslimin tersebut muncul dalam berbagai elemen masyarakat. Salah satunya terlihat dari kalangan mahasiswa yang berbasis di kampus. Pengaruh dari ideologi tersebut terlihat pada organisasi seperti LDK (Lembaga dakwah Kampus) dan KAMMI (Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia). Meskipun tidak mengakui Ikhwanul Muslimin secara terang-terangan, namun dalam metode kaderisasi dan sistem pembentukan karakter dalam organisasi tersebut punya kesamaan dengan metode yang dipakai oleh Ikhwanul Muslimin. Kedua organisasi kemahasiswaan tersebut secara kelembagaan berbeda namun mempunyai kesamaan dalam hal pemikiran.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjek: | 200 Agama > 2X6 Sosial dan Budaya Islam > 2X6.6 Organisasi Islam > 2X6.63 Organisasi Pemuda dan Mahasiswa Islam |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > Aqidah Filsafat |
Depositing User: | Hijrana Bahar |
Date Deposited: | 18 Aug 2017 06:54 |
Last Modified: | 18 Aug 2017 06:54 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/3865 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year