Kedudukan dan Fungsi Agama dalam Meningkatkan Etos Kerja Masyarakat Petani Tambak Desa Bulu’-bulu’ Kec. Pangkajene Kab. Pangkep

Dzulqarnain, Dzulqarnain (2013) Kedudukan dan Fungsi Agama dalam Meningkatkan Etos Kerja Masyarakat Petani Tambak Desa Bulu’-bulu’ Kec. Pangkajene Kab. Pangkep. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
DZULQARNAIN.pdf

Download (743kB) | Preview

Abstrak

Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan penelitian deskriptif dengan tujuan untuk menggambarkan perilaku keagamaan para masyarakat petani tambak di desa Bulu’ - Bulu Kec. Pangkajene Kab. Pangkep secara sistematis, faktual, dan akurat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa masyarakat petani tambak di desa Bulu’ - Bulu’ ini sangat tampak pengaruh positifnya bagi kehidupan bermasyarakat, khususnya pada masyakat di desa Bulu’ - Bulu’ yang hampir semua anggota masyarakatnya bekerja sebagai petani tambak (Papangngempang). Hal ini dapat dilihat dengan nyata dari keaktifan masyarakat petani dalam melaksanakan kegiatan keagamaan baik dalam bidang Ibadah maupun Mu’amalah. Masyarakat petani tambak di sini sangat aktif dalam beribadah terutama dalam melaksanakan sholat lima waktu, ini tampak dengan banyaknya masyarakat yang datang memakmurkan Masjid dan Mushollah yang ada dilingkungan mereka dan melaksanakan sholat secara berjamaah di dalamnya. Semua itu disebabkan oleh rasa kesyukuran terhadap Tuhan yang Maha Esa yang senantiasa memberikan Rahmat-Nya kepada para petani tambak tersebut. Salah satu pendukung yang amat kuat ialah keyakinan terhadap ajaran agama yang dianutnya dan hari-hari besar keagamaan keagamaan seperti, hari raya Idul Fitri, Idul Adha, dan Isra Mi’raj. Kesadaran keagamaan mereka mampu memicu keuletan dan semangat kerja mereka dalam menjalani hidup sehari-hari terutama dalam menafkahi istri dan anak mereka.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 200 Agama > 2X6 Sosial dan Budaya Islam > 2X6.1 Masyarakat Islam > 2X6.15 Kelompok Islam
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > Perbandingan Agama
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 23 Aug 2017 01:55
Last Modified: 23 Aug 2017 01:55
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/3960

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year