Maulana, Ahmad (2017) Konsep Negara dan Kepemimpinan Imamah Menurut Jemaah An Nadzir (Studi Kasus di Mawang Kec. Somba Opu Kab. Gowa). Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
|
Teks
Maulana..pdf Download (2MB) | Preview |
Abstrak
Hasil analisis menunjukkan bahwa negara menurut Jemaah AnNadzir dibentuk untuk melindungi hak warga negaranya karena hukum yang ada didalamnya tidak dapat dilaksanan tanpa adanya negara sebagai pemegang kekuasaan tertinggi.Hadirnya negara adalah sebagai alat untuk memaksakan masyarakat untuk mematuihi hukum karena tanpa adanya negara maka masyarakat tidak ingin mematuhi hukum. Dalam hukum Islam, tanpa kehadiran negara sekalipun setiap pemeluk ajaran tersebut pasti akan tunduk dan patuh terhadap segala aturan yang telah ditetapkan dan tidak membutuhkan negara sebagai pemegang kewenangan untuk memaksakan bahkan menggunakan kekerasan agar hukum dapat dipatuhi.Sistem Imamah dalam konteks pemahaman An Nadzir adalah kepemimpinan spiritual dari seorang imam yang dianggap sebagai orang yang dapat menjamin kebenaran bagi para pengikutnya. Oleh karena itu kapasitas personal menjadi indikator utama dalam pergantian kepemimpinan, bukan prosedur formal sebagaimana layaknya organisasi modern. Maka implikasinya,Permasalahan yang ada dikarenakan pertentangan konse pnegara dapat diredam dengan adanya sumbangan pemikiran ini. Seharusnya pemerintah memberikan perhatian lebih kepada Jemaah An Nadzir karena sumbangan pemikiran yang akhirnya memperkaya khazanah pengetahuan Islam di Indonesia dan masyarakat dapat menerima adanya perbedaan pemikiran pada suatu kalangan minoritas dikarenakan kebenaran itu bukan tentang siapa yang berbicara akan tetapiapa yang dibicarakan.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Kata Kunci: | An Nadzir,Kepemimpinan |
Subjek: | 300 Ilmu Sosial > 303 Proses Sosial > 303.3 Koordinasi dan Kontrol > 303.34 Kepemimpinan |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Syari'ah dan Hukum > Hukum Acara Perdata dan Ketatanegaraan |
Depositing User: | A. Khaidir Akbar |
Date Deposited: | 15 Sep 2017 05:49 |
Last Modified: | 15 Sep 2017 05:49 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/4423 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year