Kecantikan Khas Wanita Berjilbab dalam Iklan Televisi (Analisis Semiotika terhadap Iklan Kosmetik Wardah Versi Kisah di Balik Cantik)

Efendi, Irfan (2016) Kecantikan Khas Wanita Berjilbab dalam Iklan Televisi (Analisis Semiotika terhadap Iklan Kosmetik Wardah Versi Kisah di Balik Cantik). Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
IRFAN EFENDI (50500112005).PDF

Download (2MB) | Preview

Abstrak

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa konsep cantik khas wanita berjilbab, adalah kecantikan yang harus mengandung tiga unsur syarat, yaitu halal, baik, dan tidak berlebih-lebihan, serta kecantikan yang berasal dari dalam hati, atau sering disebut sebagai inner beauty. Tanda-tanda yang dimaknai dalam iklan kosmetik Wardah versi “Kisah di Balik Cantik” adalah tampilan atau gambar, suara, narator wanita, endorser (model iklan), serta warna yang natural. Adapun implikasi penelitian di dalam karya ilmiah ini, yaitu diharapkan masyarakat untuk lebih selektif, dalam menghadapi berbagai serbuan media iklan yang tidak bisa ditolak sekarang ini, sehingga berbagai bentuk salah persepsi, salah paham, dan salah beli dapat dihindarkan. Para creator iklan khususnya di negara Indonesia diharapkan bisa menyuguhkan tontonan iklan,yang berpendidikan dan berkualitas kepada para penontonnya untuk mengarah positif, sehingga masyarakat terhindar dari iklan-iklan yang tidak patut untuk ditonton dan dicontohi, karena hal tersebut merupakan salah satu yang menentukan nasib bangsa kedepannya.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 659 Periklanan dan hubungan masyarakat > 659.1 Periklanan, Reklame, Pariwara, Iklan, Sponsor
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Jurnalistik
Depositing User: Users 5 not found.
Date Deposited: 18 Sep 2017 06:41
Last Modified: 18 Sep 2017 06:51
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/4500

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year