Analisis Faktor yang Berhubungan dengan Keaktifan Lansia dalam mengikuti Kegiatan Posyandu Lansia di Wilayah Kerja Puskesmas Samata

Arnia, Arnia (2017) Analisis Faktor yang Berhubungan dengan Keaktifan Lansia dalam mengikuti Kegiatan Posyandu Lansia di Wilayah Kerja Puskesmas Samata. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
ARNIA.PDF

Download (5MB) | Preview

Abstrak

Berdasarkan hasil penelitian didapatkan hasil bahwa terdapat hubungan hanya pada faktor aksesibilitas (p=0,002), sedangkan faktor lainnya tidak berhubungan yaitu dukungan keluarga (p = 0,112), serta faktor pengetahuan (p=0,643). Tinggi rendahnya pengetahuan lansia tentang posyandu tidak berpengauh terhadap keaktifan mengikuti posyandu serta keluarga kurang mendukung lansia mengikuti posyandu seperti halnya tidak mengingatkan jadwal posyandu atau kurang memfasilitasi lansia mengakses posyandu. Diharapkan hasil penelitian ini menjadi dasar penetapan program-program pemberdayaan lansia terutama lansia di komunitas sehingga dapat mengoptimalkan kesehatan lansia. Kebijakan pemerintah harusnya dapat memberikan perhatian khusus bagi lansia yang mengalami disabilitas untuk memberikan fasilitas agar dapat mengikuti posyandu lansia. Rekomendasi peneliti kepada pihak penyelenggara posyandu lansia yaitu sedapat mungkin posyandu menggencarkan sosialisasi jadwal posyandu dan mendorong lansia serta keluarga lansia untuk berpartisipasi dalam posyandu lansia serta posyandu lansia harus membuat lansia nyaman pada saat menunggu giliran pemeriksaan.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Kata Kunci: Keaktifan, Posyandu lansia.
Subjek: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 618 Ginekologi dan Obstetri > 618.9 Pediatrik dan Geriatrik > 618.97 Geriatri
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Keperawatan
Depositing User: Irmawati Irmawati
Date Deposited: 17 Oct 2017 03:09
Last Modified: 17 Oct 2017 03:11
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/5415

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year