Penerapan Keterampilan Mengajar Guru Pendidikan Agama Islam dalam meningkatkan Prestasi Belajar Peserta Didik pada SMP Negeri di Kecamatan Tubbi Taramanu Kabupaten Polman

Husain, M. (2012) Penerapan Keterampilan Mengajar Guru Pendidikan Agama Islam dalam meningkatkan Prestasi Belajar Peserta Didik pada SMP Negeri di Kecamatan Tubbi Taramanu Kabupaten Polman. Magister (S2) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
Tesis_M. Husain_opt.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstrak

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan keterampilan mengajar belum maksimal yang dilakukan oleh guru Pendidikan agama Islam pada SMP Negeri di Kecamatan Tubbi Taramanu Kabupaten polman. Faktor pendukung adalah motivasi kepala sekolah, buku-buku paket dan guru aktif dalam kegiatan Musyawarah Guru mata Pelajaran (MGMP). Faktor penghambat adalah belum tersedianya sarana dan fasilitas pembelajaran yang memadai, kurangnya minat peserta didik dalam mengikuti proses pembelajaran pendidikan agama Islam, kompetensi guru masih kurang, masih banyak peserta didik yang belum bisa mengaji dan kurang lancar serta kurangnya pelatihan guru pendidikan agama Islam. Solusi yang dilakukan dalam mengatasi hambatan dalam penerapan keterampilan mengajar guru pendidikan agama Islam adalah berusaha membenahi dan mencari alternatif yang terbaik dalam menyelesaikan berbagai masalah dalam proses pembelajaran. Adapun hasil dari proses penerapan keterampilan mengajar guru pendidikan agama Islam dalam meningkatkan prestasi belajar peserta didik pada SMP Negeri di Kecamatan Tubbi Taramanu Kabupaten polman penulis belum menemukan hasil yang maksimal, hal ini dapat dilihat dari kurang meningkatnya ilmu pengetahuan, sikap dan nilai kurang dalam hal pengamalan nilai-nilai agama dalam kehidupan sehari-hari, hal ini juga dapat diukur dari hasil perolehan nilai peserta didik yang memperoleh nilai kategori di bawah rata-rata kriteria ketuntasan minimal (KKM) setelah melalui tes/evaluasi semester

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Magister (S2))
Kata Kunci: Keterampilan Mengajar; Guru; Pendidikan Agama Islam
Subjek: 300 Ilmu Sosial > 371 Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktifitasnya > 371.1 Guru, Tenaga Pendidik, Tenaga Pengajar
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana > Tesis > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 23 Oct 2017 03:20
Last Modified: 23 Oct 2017 03:20
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/5749

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year