Budaya dan Ciri Khas Suku Batak (Studi Analisis Semiotika Foto Cerita Jurnalistik Tentang Ulos)

Ansar, Jusni (2017) Budaya dan Ciri Khas Suku Batak (Studi Analisis Semiotika Foto Cerita Jurnalistik Tentang Ulos). Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
Jusni Ansar.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstrak

Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Ulos memiliki nilai estetika senivisual dan sejarah kebudayaan yang unik, sehingga dapat menarik perhatian masyarakat pada umumnya, dan para desainer serta para fotografer pada khususnya(2) Berdasarkan analisis semiotika Ferdinand De Saussure, foto cerita tentang ulos tersebut mengandung pesan dari sang fotografer,dengan desain visual dalam bingkai fotografi, ulos akan membawa masyarakat untuk mengenal latar belakang kehidupan masyarakat Suku Batak yang meliputi unsur-unsur kehidupan manusia, dan prinsip hidup yang diyakini oleh masyarakat Suku Batak (3) Dalam kepercayaan masyarakatBatak Toba ada tiga ulos yang diterima manusia dalam kehidupannya. Ketiga ulos tersebut diberikan secara berangsur dalam tiga upacara adat, yaitu: kelahiran,pernikahan dan kematian yang dikenal dengan istilah (mangulosi). Foto cerita “ Ulos: Identitas, Budaya dan Fashion” merupakan salah satumedia yang dapat digunakan untuk memperkenalkan Ulos kepada khalayak. Hasil penelitian ini diharapkan menjadi literature bahan perbandingan bagi penelitiselanjutnya untuk melakukan penelitian terkait indentitas kebudayaan Indonesia,khusunya di wilayah Sulawesi Selatan yang memiliki kain Sabbe yang merupakan kain tenun khas Bugis-Makassar.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 300 Ilmu Sosial > 306 Kebudayaan & Pranata > 306.4 Aspek Spesifik tentang Budaya dan Kebudayaan
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Jurnalistik
Depositing User: Irmawati Irmawati
Date Deposited: 24 Oct 2017 06:24
Last Modified: 24 Oct 2017 06:24
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/5859

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year