Telaah Kritis atas ‘Ilal al-Hadis dalam Kesahihan Hadis (Sebuah Rekonstruksi Metodologis)

Gaffar, Abdul (2015) Telaah Kritis atas ‘Ilal al-Hadis dalam Kesahihan Hadis (Sebuah Rekonstruksi Metodologis). Doktoral (S3) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
ABDUL GAFFAR.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstrak

Beragam pendapat ulamadan pengkaji hadis dalam menetapkan hal-hal yang terkait dengan‘illat,baik terkait dengan pengertian, kaidah minor, faktor terjadinya dan langkah-langkah verifikasi mendorong pentingnya rekosntruksi metologis terhadap kadaih‘illat. Dengan demikian, Masalah pokok yang muncul dari judul ”Telaah Kritisatas‘Ilal al-Hadis dalam Kaidah Kesahihan Hadis (Sebuah Rekonstruksi Metodologis)adalah bagaimana rekonstruksi metodologis terhadap ‘ilal al-hadis. Dari permasalahan pokok dijabarkan dalam bentuk sub masalah yaitu: 1) bagaimana deskripsi pemahaman ulama terhadap‘illat, 2) bagaimana hubungan ‘illat dan syuzuz dalam kaidah kesahihan hadis, dan 3) bagaimana bentuk rekonstruksi ‘illat pada hadis. Tujuannya untuk mengetahui pandangan ulama terhadap ‘illat, memahami hubungan antara ‘illat dan syuzuz kaitannya dengan kaidah kesahihan hadis dan, melakukan rekonstruksi ‘illat,baik terkait dengan pengertian, indikator ‘illat pada sanad dan kaidah minor padamatan, faktor kemunculan, dan langkah-langkah verifikasinya. Untuk menjawab masalah di atas, maka digunakan metode pendekatan ilmu hadis. Dalam pengolahan data digunakan teknik analisis isi (content analysis) dengan menggunakan experimen research, dan untuk melakukan rekonstruksi, penulis menggunakan pendekatan multidisipliner karena menggunakan pendekatan linguistik, histroris, dan ilmu hadis dengan tetap mengacu pada penggunaan naqliyah, ‘aqliyah dan sufiyyah yang dipakai dalam pendekatan klasik. Adapun hasil penelitianditemukan bahwa para ulama mendefinisikan‘illatsebagai sebab-sebab khafiyyah (tersembunyi) yang dapat menyebabkan kecacatan hadis, padahal secara kasat mata ia terbebas dari sebab-sebab tersebut, namun dalam prakteknya, mayoritas muhaddisin tidak menerapkan definisi tersebut dalam menyusun kitab-kitab ‘illat, tetapi dominan mereka mengartikan secara harfiah yakni segala bentuk penyakit hadis, baik jaliyyah (tampak) maupun khafiyyah. Olehkarena itu, penulis membedakan antara definisi ‘illat pada sanad dan‘illat padamatan dengan cara menetapkan definisi muhaddisin di atas sebagai ’illat pada sanad, sedangkan ‘illat pada matan definisinya diperluas dengan tidak mensyaratkan khafiyyah. ‘illat pada sanad hanya terjadi pada ‘adam ittisal al-sanaddan ‘adam dabtal-rawi, sementara ’illat tidak terjadi pada‘adam ‘ada>lah al-ra>wi karena kecacatan periwayat adalah sesuatu yang tampak. ‘illat pada matan dapat diketahui dengan melacak terjadinya tagyir (perubahan) yang bisa terjadi dalam bentukziyadah, idraj, ikhtisar, inqilab, tashif dan tahrif sebagai kaidah minor dari ‘illat. Faktor terjadinya ‘illat karena tiga sebab, yaknisu’ al-hifz yakni salah atau kurang dalam menjaga hadis, su’ al-fahm yakni salah atau kurang dalam memahami hadis, dansu’ al-qasd yakni salah dalam menempatkan hadis, salah dalam meringkas hadis dan salah dalam meriwayatkan hadis bi al-ma‘na. Untuk langkah-langkah verifikasi ‘illat, dibedakan antara sanad dan matan. Verifikasi pada sanad dilakukan dengan tahapal-jam‘, al-muwazanah, al-naqd wa al-tahlil danal-tahkim, sehingga akan tampak apakah terjadi ‘illat atau tidak, sedangkan verifikasi pada matan dengan cara al-jam‘, al-taqti‘, al-muwazanah, al-naqd wa al-tahlil dan al-tahkim. Tujuannya adalah melacak apakah terjadi al-tagyir yang berdampak pada munculnya’ illat ataukah tagyir yang hanya dampaknya pada riwayah bi al-ma‘na. Dari hasil penelitian tersebut di atas, menunjukkan bahwa ‘illat dalam kaidah kesahihan hadis memiliki posisi yang sentral dalam menentukan kualitas hadis karena ‘illat menjadi salah satu syarat kesahihan hadis, namun ‘illat harus dibedakan antara sanad dan matan. Meskipun demikian, ‘illat terkadang dijadikan sebagai pajangan teori dan belum diterapkan dalam penelitian hadis. Pengakuan terhadap dua kaidah mayor matan yaitu terhindar dari ‘illat dan syuzuz harus diterapkan keduanya, bukan hanya menerapkan kaidah mayor syuzuz berupa tanaqud dengan dalil ‘aqli dannaqli, sementara ‘illat tidak. Hasil penelitian ini diharapkan dapat dijadikan sebagai salah satu acuan dalam melakukan kritik sanad dan matan, khususnya terkait dengan‘illat.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Doktoral (S3))
Subjek: 200 Agama > 297 Islam > 297.1 Sumber-sumber Agama Islam, Kitab Suci Agama Islam > 297.12516 Studi Hadits
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana
Depositing User: Dr. Abdul Gaffar
Date Deposited: 12 Apr 2017 07:39
Last Modified: 11 Jan 2020 02:53
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/591

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year