Prosedur Hukum dalam Sengketa Harta Warisan di Majelis Agama Islam Provinsi Pattani Thailand Selatan

Muhitapee, Muhama (2017) Prosedur Hukum dalam Sengketa Harta Warisan di Majelis Agama Islam Provinsi Pattani Thailand Selatan. Magister (S2) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
Muhama Muhitapee (2).pdf

Download (2MB) | Preview

Abstrak

Hasil penelitian menunjukkan bahwa Majlis Agama Islam memiliki kewenangan yang hakiki dalam segala bidang yang bersangkutan mengenai persoalan agama termasuk di dalamnya pembagian harta warisan. Namun, sebelum persoalan sampai kepada Majlis Agama Islam terlebih dahulu akan diselesaikan oleh imam masjid di tiap daerah. Jika persoalan yang tengah terjadi tidak dapat diselesaikan oleh imam masjid setempat barulah persoalan tersebut ditangani oleh pihak Majlis Agama Islam. Oleh karena itu, dalam penentuan dan pemilihan imam masjid pada setiap daerah di Thailand Selatan tidaklah asal memilih, melainkan harus diuji kemampuan yang dimilikinya. Termasuk ilmu-ilmu pengetahuan yang dimilikinya meliputi: ilmu faraidh, zakat, nikah dan lain sebagainya. Sehingga jika terjadi suatu masalah dalam kampung tersebut maka imam masjid selaku orang yang dikuasakan oleh pihak Majlis Agama Islam dapat menyelesaikan masalah tersebut karena dia telah mengetahui dasar hukum dan punya pengetahuan tentang cara penyelesaiannya. Namun, jika imam masjid telah berusaha untuk mengatasi persoalan tersebut dan belum bisa terselesaikan maka imam masjid akan melaporkan hal tersebut ke pihak Majlis Agama Islam untuk menyelesaikannya. Karena Majlis Agama Islam merupakan lembaga tertinggi dalam penetapan hukum keagamaan dalam agama Islam di Thailand sebelum melangkah ke ranah hukum Thailand yang telah ditetapkan oleh pihak pemerintah

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Magister (S2))
Kata Kunci: Hukum; Harta Warisan
Subjek: 200 Agama > 2X4 Fiqih, Hukum Islam > 2X4.4 Hukum Waris Islam, Faraid > 2X4.43 Pembagian Harta Warisan
300 Ilmu Sosial > 346 Hukum Privat, Hukum Perdata > 346.05 Hukum Warisan
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana > Tesis > Dirasah Islamiyah > Syariah/Hukum Islam
Depositing User: Users 843 not found.
Date Deposited: 11 Jan 2018 06:39
Last Modified: 11 Jan 2018 06:39
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/7357

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year