Refleksi Pemikiran Pembaruan Pendidikan Sayyid Idrus Bin Salim Aldjufri di Alkhairaat Kota Palu

Godal, Muhammad M. (2012) Refleksi Pemikiran Pembaruan Pendidikan Sayyid Idrus Bin Salim Aldjufri di Alkhairaat Kota Palu. Doktoral (S3) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img] Teks
Muhammad M. Godal.pdf
Restricted to Penulis dengan Akun Terdaftar Saja

Download (3MB)

Abstrak

Penelitian ini difokuskan kepada refleksi pemikiran pembaruan pendidikan Sayyid Idrus bin Salim Aldjufri di Alkhiraat kota Palu. Masalah pokok penelitian ini ialah bagaimana refleksi pemikiran Sayyid Idrus bin Salim Aldjufri dalam pembaruan pendidikan di Alkhairaat Kota Palu?, yang selanjutnya dibagi ke dalam beberapa sub masalah, yaitu 1) siapa Sayyid Idus bin Salim Aljufri dan bagaimana perkembangan lembaga pendidikan Alkhairaat yang ia dirikan?; 2) bagaimana konsepsi pembaruan pendidikan dan usaha Sayyid Idrus bin Salim Aljufri dalam pembaruan pendidikan di Alkhairaat Kota Palu?; dan 3) bagaimana hambatan yang dihadapi, solusi yang ditempuh dan nilai-nilai yang dibentuk oleh Sayyid Idus bin Salim Aljufri dalam pembaruan pendidikan di Alkhairaat Kota Palu. Penelitian ini bertujuan: 1) mendeskripsikan sosok Sayyid Idrus bin Salim Aljufri dan perkembangan lembaga pendidikan Alkhairaat Kota Palu; 2) mengungkapkan konsep pendidikan dan usaha Sayyid Idrus bin Salim Aljufri dalam pembaruan pendidikan di Alkhairaat; dan 3) menganalisis hambatan yang dihadapi, solusi yang ditempuh serta nilai-nilai yang terkandung dalam pembaruan pendidikan Sayyid Idrus bin Salim Aljufri di Alkhairaat Kota Palu. Secara teoritis, kegunaan penelitian ini ialah sebagai bahan informasi bagi pihak yang berkompeten dalam bidang pendidikan terutama dalam upaya memajukan lembaga pendidikan Islam dan untuk menambah khasanah ilmu pengetahuan tentang pembaruan dalam bidang pendidikan Islam; secara praktis, hasil penelitian ini diharapkan: 1) dapat menjadi input bagi pembuat kebijakan pada level birokrat dalam bidang pendidikan; 2) dapat menjadi masukan bagi Pengurus Alkhairaat dalam upaya mengembangkan lembaga pendidikan Islam 3) dapat menjadi masukan bagi Pengurus Alkhairrat tentang hambatan yang dihadapi dan menemukan solusi yang perlu ditempuh dalam mengembangkan pendidikan di Alkhairaat. Dalam penelitian ini, metode pengumpulan data yang digunakan ialah wawancara, observasi, dan dokumentasi. Data-data yang telah dikumpulkan dianalisis dengan menggunakan analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembaruan pendidikan yang diterapkan oleh Sayyid Idrus bin Salim Aljufri di Alkhairaat kota Palu ialah model pembaruan pendidikan yang bercorak tradisionalis-modernis. Disebut bercorak tradisionalis karena dalam upayanya melakukan pembaruan pendidikan di Alhairaat Kota Palu, ia tetap mempertahankan tradisi keilmuan dalam bidang keagamaan (Islam) yang dapat dilihat dari pengembangan madrasah yang dilakukannya, dan disebut bercorak modernis karena dalam pembaruannya di bidang pendidikan ia sangat responsif terhadap tuntutan masyarakat di bidang pendidikan yang semakin berkembang, yang ditandai dengan didirikannya sekolah-sekolah umum dan kejuruan, bahkan perguruan tinggi, yaitu Universitas Alkhairaat (UNISA). Adapun nilai-nilai yang ditanamkan Sayyid Idrus bin Salim Aljufri dalam pembaruan pendidikan yang dilakukannya ialah integrasi ilmu dan akhlak dan sikap moderatnya dalam mengembangkan pendidikan.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Doktoral (S3))
Kata Kunci: pemikiran
Subjek: 100 Filsafat dan Psikologi > 160 Logika, Ilmu tentang Pemikiran
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana
Depositing User: Dr. Muhammad M. Godal
Date Deposited: 20 Apr 2017 06:47
Last Modified: 20 Apr 2017 06:48
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/801

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year