Sriwijaya, Marwan (2017) Pengaruh Locus of Control dan Financial Knowledge terhadap Financial Behavior Mahasiswa Penerima Program Beasiswa Bidikmisi UIN Alauddin Makassar. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
|
Teks
MARWAN SRIWIJAYA.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstrak
Negera Indonesia merupakan salah satu negara berkembang yang memiliki jumlah penduduk terbesar keempat didunia. Dengan jumlah penduduk yang cukup banyak Negara Indonesia harusnya mampu mempersiapkan diri sejak dini selektif dalam memilih produk atau jasa yang ditawarka oleh pasar dan pandai menyikapi masalah perilaku keuangan (financial behavior). Namun kenyataannya tidak demikian, perkembangan teknologi yang pesat membuat gaya hidup masyarakat berubah tak terkecuali mahasiswa Penerima program beasiswa Bidikmisi. Kehidupan mahasiswa banyak yang mengalami kondisi keuangan yang sangat fatal. Banyak dari mereka memaksakan diri untuk untuk sebanding dengan orang yang di sekitarnya yang mungkin mapan dalam ekonomi. Hal ini disebabkan oleh kurangnya pengatahuan tentang keuangan, tidak membiasakan diri menyusun rencana keuangan (harian, mingguan dan bulanan), adanya gaya hidup dan pola komsumsi boros, sehingga uang bulanan habis sebelum jangka waktu yang ditentukan. Penelitiam ini bertujuan untuk mengatahui pengaruh locus of control dan financial knowledge terhadap financial behavior mahasiswa penerima program beasiswa Bidikmisi UIN Alauddin MakassarHasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara simultan locus of control dan financial knowledge berpengaruh terhadap financial behavior Mahasiswa penerima program beasiswa Bidikmisi UIN Alauddin Makassar. Dan juga jika dilihat secara parsial, locus of control dan financial knowledge berpengaruh terhadap financial behavior Mahasiswa penerima program beasiswa Bidikmisi UIN Alauddin Makassar.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Kata Kunci: | Locus Of Control; Financial Knowledge; Financial Behavior |
Subjek: | 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 658 Manajemen Umum > 658.1 Manajemen Organisasi > 658.15 Manajemen Keuangan |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Manajemen |
Depositing User: | Hijrana Bahar |
Date Deposited: | 26 Feb 2018 07:03 |
Last Modified: | 26 Feb 2018 07:03 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/8075 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year