Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Pemanfaatan Garam Beryodium Rumah Tangga di Kelurahan Pallengu Kecamatan Bangkala Kabupaten Jeneponto

Syahraini, Syahraini (2017) Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Pemanfaatan Garam Beryodium Rumah Tangga di Kelurahan Pallengu Kecamatan Bangkala Kabupaten Jeneponto. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
Syahraini.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstrak

Yodium adalah zat gizi esensial bagi tubuh karena merupakan komponen dari hormon tiroid, yaitu tetraiodotironin (T4) atau tiroksin dan triiodotironin (T3) yang berfungsi untuk mengatur suhu tubuh, pertumbuhan dan perkembangan sistem saraf serta fungsi neuromuskular. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan pemanfaatan garam beryodium rumah tangga di Kelurahan Pallengu Kecamatan Bangkala Kabupaten Jeneponto. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat hubungan yang bermakna antara variabel pendidikan ibu (p=0.490) dan sikap ibu (p=0.0229) dengan pemanfaatan garam beryodium rumah tangga, sedangkan terdapat hubungan yang bermakna antara variabel pengetahuan (p=0.001) dan harga garam p=0.000) dengan pemanfaatan garam beryodium rumah tangga. Diharapkan kepada pemerintah untuk lebih memperhatikan ketersediaan garam beryodium di rumah tangga serta melakukan penyuluhan tentang pentingnya penggunaan garam beryodium sehingga dapat meningkatkan kesadaran masyarakat dalam memanfaatkan garam beryodium.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Kata Kunci: Kata Kunci : Garam Beryodium, Iodine, Pendidikan Ibu, Pengetahuan Ibu, Sikap Ibu, Harga Garam, Pemanfaatan Garam Beryodium Ibu Rumah Tangga
Subjek: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 628 Teknik Perlindungan Lingkungan, Teknik Lingkungan
600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 664 Teknologi Pembuatan Makanan Komersial > 664.4 Teknologi Pembuatan Garam Dapur
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Kesehatan Masyarakat
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 28 Feb 2018 02:03
Last Modified: 28 Feb 2018 02:03
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/8112

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year