Alif Utama, Imam Fadly (2016) Tinjaun Kriminologis Terhadap Kejahatan Tindak Pidana Remaja Geng Motor di Kota Makassar Perspektif Hukum Islam (Studi Kasus Polrestabes Makassar). Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
|
Teks
SKRIPSI.pdf Download (3MB) | Preview |
Abstrak
Skripsi ini membahas tentang tinjauan kriminologis terhadap kejahatan tindak pidana remaja geng motor di kota Makassar dalam perspektif hukum Islam (studi kasus Polrestabes Makassar) dengan sub permasalahan yaitu : 1) Bagaimana tinjaun kriminologis kejahatan geng motor ?, 2) Bagaimana upaya Polrestabes Makassar dalam penanggulangan kejahatan geng motor di kota Makassar ? dan 3) bagaimana tinjauan hukum Islam terhadap kejahatan geng motor ?. Dalam penyusunan skripsi ini, penyusun menggunakan beberapa metode penulisan baik dalam pengumpulan data maupun dalam pengolahannya. Dalam penelitian ini jenis penelitiannya adalah field research kualitatif dan penelitian pustaka yang diperoleh dari beberapa sumber baik primer maupun sekunder. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada beberapa faktor penyebab kejahatan yang dilakukan oleh geng motor di kota Makassar, antara lain : faktor keluarga, faktor lingkungan, faktor ekonomi, pengaruh minuman keras, dan faktor pendidikan. Dalam menegakkan hukum pidana, cara penanggulangan atau penegakan, baik bersifat preventif maupun bersifat represif harus selalu melibatkan aparat penegak hukum dengan disertai peran aktif masyarakat. Istilah geng motor belum ditemukan dalam istilah hukum Islam, dikarenakan pada masa Nabi Muhammad saw dan para sahabt-sahabatnya belum ada kendaraan sejenis motor. Namun, karena persoalannya menganggu keamanan dan kedamaian masyarakat di sekitarnya maka, pemberlakukan hukum yang digunakan adalah Qiyas atau yang dikenal dengan menggunakan perbandingan dengan alasan hukum yang sama dan dikenakan hukuman ta’zir. Implikasi dari penelitian ini adalah: 1) Perkembangan kasus geng motor di kota Makassar sangatlah menakutkan dan membuat resah warga kota Makassar. 2) Perkembangan geng motor ini bagaikan jamur dimusim hujun yang jumlahnya dari waktu kewaktu semakin meningkat. 3) Tindakan yang dilakukan geng motor membuat rasa aman warga menjadi terusik dan kehadiran geng motor ini juga telah mencuri perhatian masyarakat.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjek: | 300 Ilmu Sosial > 342 Hukum Tata Negara |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Syari'ah dan Hukum > Hukum Tata Negara |
Depositing User: | Imam Fadly Alif Utama |
Date Deposited: | 25 Apr 2017 03:14 |
Last Modified: | 25 Apr 2017 03:14 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/819 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year