Aktivitas Keagamaan Dalam Konsep Pendidikan Islam Dan Bagi Pengembangan Kepribadian Muslim Di Desa Bulu Tanah Kecamatan Kajuara Kabupaten Bone

Syaupe, Syaupe (2011) Aktivitas Keagamaan Dalam Konsep Pendidikan Islam Dan Bagi Pengembangan Kepribadian Muslim Di Desa Bulu Tanah Kecamatan Kajuara Kabupaten Bone. Undergraduate (S1) thesis, UIN Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
syaufe.pdf

Download (330kB) | Preview

Abstrak

Skripsi ini membahas tentang “Aktivitas Keagamaan dalam Konsep Pendidikan Islam dan Bagi Pengembangan Kepribadian Muslim Desa Bulu Tanah Kecamatan Kajuara Kabupaten Bone”. Penelitian ini menyangkut pokok kajian tentang gambaran aktivitas keagamaan dalam konsep Pendidikan Islam dan bagi pengembangan Kepribadian Muslim. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan jenis penelitian field reseach dalam analisis data, penulis menggunakan tehnik induktif, deduktif, kompratif, Kegiatan yang dilakukan dalam penelitian ini adalah observasi, konsultasi dengan para orang tua, berdasarkan analisis data yang dilakukan. Oleh penulis ditemukan bahwa hambatan yang dihadapi oleh orang tua minimnya pendidikan orang tua, kurangnya pemahaman para orang tua terhadap ajaran Islam, kesibukan para orang tua, kurangnya sumber daya manusia yang memahami materi pendidikan Islam, sehingga dalam memanifestasikan nilai-nilai atau ajaran Islam yang berkaitan dengan kepribadian muslim dan untuk menyikapi kelemahan tersebut, melakukan, menyekolahkan anak pada lembaga pendidikan keagamaan, melakukan kondenisasi bagi anak remaja untuk mengatasi kurangnya sumber daya manusia keagamaan di Desa Bulu Tanah. Oleh karena itu, untuk mencapai aktifitas keagamaan dalam Islam berhasil mengembangkan potensinya, maka diperlukan adanya toleransi orang tua, guru dan masyarakat untuk memperhatikan pendidikan anak-anaknya yang sesuai dengan norma-norma agama Islam, sehingga potensi yang ada pada dirinya itu sesuai dengan ajaran Islam. Dari hasil penelitian di atas dapat disimpulkan bahwa aktifitas keagamaan dalam konsep pendidikan Islam dan pengembangannya bagi kepribadian muslim adalah mengaktifikan TKA/TPA di masjid-masjid dan kegiatan di masyarakat yang membentuk kepribadian muslim.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 200 Agama
200 Agama > 297 Islam
200 Agama > 297 Islam > 297.7 Perkembangan Islam
200 Agama > 297 Islam > 297.7 Perkembangan Islam > 297.77 Pendidikan Agama Islam
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Sri Chairun Nisa
Date Deposited: 07 Dec 2018 07:18
Last Modified: 07 Dec 2018 07:18
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/9870

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year