Syarif, Mirnawati (2015) Pengaruh Komunikasi Antarpribadi Perawat Terhadap Kepuasan Pasien Rawat Inap Puskesmas Kalosi Enrekang. Undergraduate (S1) thesis, UIN Alauddin Makassar.
|
Teks
MIRNAWATI SYARIF.pdf Download (985kB) | Preview |
Abstrak
Penelitian ini berjudul Pengaruh Komunikasi Antarpribadi Perawat Terhadap Kepuasan Pasien Rawat Inap Puskesmas Kalosi Enrekang, Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui Penerapan Komunikasi Antarpribadi Perawat Terhadap Pasien Rawat Inap Puskesmas Kalosi Enrekang, Untuk mengetahui tingkat kepuasan pasien Rawat Inap Puskesmas Kalosi Enrekang. Untuk mengetahui Pengaruh Komunikasi Antarpribadi Perawat Terhadap Kepuasan Pasien Rawat Inap Puskesmas Kalosi Enrekang, Metode yang digunakan penelitian ini adalah deskriptif korelasional. bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh komunikai antarpribadi (X) terhadap tingkat kepuasan pasien (Y). Populasi dalam penelitian ini adalah keseluruhan pasien yang menerima perawatan di Rawat Inap Puskesmas Kalosi Kabupaten Enrekang berjumlah 172 orang pada tahun 2013. Untuk menentukan sampel digunakan rumus Taro Yamane dengan presisi 5 % dengan tingkat kepercayaan 95 %. Sehingga diperoleh sampel sebanyak 120 orang, untuk menentukan responden yang berhak dijadikan sampel digunakan teknik Proportional Stratified Random Sampling Teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini melalui teknik angket dan observasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji kesahihan (internal consistency metods of item analysis), analisis regresi, uji F Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai Sig. = 0,00 dengan koefisien korelasi = 0,616. Maka diketahui nilaiSig.< α. Hal ini menunjukkan bahwa variabel komunikais antarpribadi perawat memiliki pengaruh yang poitif terhadap kepuasan pasien. Variabel komunikai antarpribadi melalui keterbukaan sebesar 34,9%, komunikasi antarpribadi melalui kesamaan sebesar 14,4%. Tentunya terdapat faktor pendukung dan faktor penghambat yang mempengaruhi hubungan antara variabel Komunikasi Antarpribadi Perawat dan variabel Kepuasan Pasien. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa semakin baik (tinggi) Komunikasi Antarpribadi Perawat, maka akan semakin tinggi Tingkat Kepuasan Pasien Rawat Inap Puskesmas Kalosi Enrekang.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjek: | 300 Ilmu Sosial > 307 Komunitas |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | Rizka Andriani M |
Date Deposited: | 07 Dec 2018 07:19 |
Last Modified: | 07 Dec 2018 07:19 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/9954 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year