Pengaruh Personal Selling dan Advintising Terhadap Peningkatan Penjualan Polis Pt. Asuransi Takaful Cabang Makassar

Khatimah, Husnul (2013) Pengaruh Personal Selling dan Advintising Terhadap Peningkatan Penjualan Polis Pt. Asuransi Takaful Cabang Makassar. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
pengaruh personal selling dan advintising terhadap peningkatan penjualan polis pt. asuransi takaful cabang makassar.pdf

Download (757kB) | Preview

Abstrak

Manajemen pemasaran menjadi hal penting dalam sebuah perusahaan khususnya Asuransi (PT. Asuransi) Takaful dalam menembus pasar sasaran yang ada perusahaan harus memiliki suatu strategi pemasaran yang efektif agar produk dapat diterima oleh konsumen dan salah satu konsep yang di gunakan personal selling dan advertising. Hal ini ditinjau dari Pengaruh personal selling dan advertising terhadap peningkatan penjualan polis pada PT.Asuransi Takaful Cabang Makassar dan faktor manakah yang lebih dominan pengaruhnya terhadap peningkatan penjualan polis asuransi, personal selling dan advertising. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh personal selling dan advertising terhadap peningkatan penjualan polis dan untuk mengetahui faktor yang dominan antara personal selling dan advertising dalam mneingkatkan penjualan polis pada PT. Asuransi Takaful. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif yaitu penelitian yang dominan menggunakan angket untuk mendeskripsikan data yang penulis peroleh dari responden untuk memperoleh gambaran yang jelas dan terperinci tentang pengaruh personal selling dan advertising, metode pendekatannya dengan pendekatan syar’i yaiyu berdasarakan hukum islam dan sosiologis yaitu dengan melihat gejala-gejala sosial. hasil penelitian menunjukkan personal selling dan advertising samasama memilki pengaruh yang signifikan terhadap peningkatan polis asuransi mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap peningkatan penjualan polis pada PT. Asuransi Takaful Cabang Makassar hal ini di dasarkan pada haisl uji statistik dimana Fhitung 16,621 > Ftabel (2,947). Personal selling menjadi faktor dominan dalam peningkatan polis dibandingkan advertising karena memiliki koefisien beta yang paling besar. Hal ini didasarkan pada nilai t sebesar 2,444 dan koefisien beta terbesar 0,430 dibandingkan variabel advertising yang hanya memiliki nilai t sebesar 2,154 dan koefisien beta yaitu 0,379.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Kata Kunci: Asuransi, personal selling, advertising (periklanan), produk, jasa, konsumen
Subjek: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 658 Manajemen Umum > 658.8 Marketing, Manajemen Distribusi > 658.82 Promosi Pemasaran, Promosi Penjualan
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam
Depositing User: Nurliana Nurliana
Date Deposited: 07 Dec 2018 07:21
Last Modified: 07 Dec 2018 07:21
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/10342

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year