Peran Bi’ah Lughawiyyah dalam Menunjang Pembelajaran Bahasa Arab di Pondok Pesantren Darul Huffadh Tuju-Tuju Kabupaten Bone

Rahmawati, Sri Mulya (2021) Peran Bi’ah Lughawiyyah dalam Menunjang Pembelajaran Bahasa Arab di Pondok Pesantren Darul Huffadh Tuju-Tuju Kabupaten Bone. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
SRI MULYA RAHMAWATI_compressed.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstrak

Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Penciptaan bi’ah lughawiyyah di Pondok Pesantren Darul Huffadh dilatarbelakangi karena Pondok Pesantren Darul Huffadh memadukan dua muatan akademis yaitu tahfiz al-Qur’an dengan Kulliyatul Mu’allimin al-Islamiyyah (KMI). Berbagai matapelajaran umumnya berbahasa Arab, selain itu terdapat matapelajaran fiqih dan matapelajaran bahasa Inggris. matapelajaran fiqih menggunakan kitab al-Dzikro yang ditulis oleh ustadz Lanre Said sendiri, sehingga santri memiliki motivasi untuk memahami dan menguasai bahasa Arab dan bahasa Inggris. Di samping untuk mengetahui isi al- Qur’an dan hadis juga mampu memahami buku-buku yang menjadi bahan ajar dan buku-buku lainnya yang ada di Pondok pesantren Darul Huffadh. (2) Model-model penciptaan bi’ah lughawiyyah di Pondok Pesantren Darul Huffadh secara umun yaitu: Pemberian kosakata bahasa Arab dan bahasa Inggris. Untuk santri putra diberikan pada pagi hari kemudian pengulangan di sore hari. Sedangkan untuk santri putri diberikan 3 kali (setelah dhuhur, setelah isya, dan sebelum tidur), Almuha dasah (percakapan), memberikan teks percakapan kepada santri putra dan putri menggunakan Daily Conversation.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Kata Kunci: Bi'ah Lughawiyyah; Bahasa Arab
Subjek: 400 Bahasa > 492 Bahasa Lain > 492.7 Bahasa Arab > 492.75 Tata Bahasa Arab
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana > Tesis > Pendidikan Bahasa Arab
Depositing User: Fifieana Fifieana
Date Deposited: 17 Sep 2021 06:25
Last Modified: 17 Sep 2021 06:25
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/18973

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year