Mukarramah, Nurfadilah (2021) Intervensi Terapi Murottal Al-Qur’an pada Lansia yang Mengalami Sindrom Geriatri Insomnia dengan Masalah Nyeri. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
|
Teks
NURFADILAH MUKARRAMAH_70900119021.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstrak
Proses penuaan yang terjadi pada lansia menyebabkan penurunan fungsional organ dan sistem tubuh, salah satunya sistem saraf. Nyeri kepala merupakan masalah yang umum dan signifikan diantara banyak masalah lansia lainnya yang sering dikaitkan dengan kesehatan yang lebih buruk karena gangguan fungsional yang lebih besar, kecacatan, depresi, demensia, gangguan tidur, dan isolasi sosial. Tujuan studi kasus ini adalah untuk mengetahui pelaksanaan intervensi terapi murottal Al-Qur’an pada lansia yang mengalami sindrom geriatri insomnia dengan masalah nyeri. Studi kasus ini dilakukan dengan metode observasi, wawancara, dan pemberian intervensi terapi murottal Al-Qur’an pada Ny.T selama 2 hari. Dari hasil studi kasus dapat disimpulkan bahwa terjadi penurunan intensitas nyeri pada lansia yang mengalami sindrom geriatri insomnia dengan masalah nyeri melalui penerapan intervensi terapi murottal Al-Qur’an.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Kata Kunci: | Sindrom Geriatri Insomnia; Nyeri; Terapi Murottal Al-Qur’an |
Subjek: | 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 615 Farmakologi dan Terapi Farmakologi > 615.8 Terapi Fisik dan Jenis-jenis Terapi |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Keperawatan |
Depositing User: | Hijrana Bahar |
Date Deposited: | 11 Mar 2022 01:41 |
Last Modified: | 11 Mar 2022 01:41 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/20440 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year