Analisis Spasial terhadap Kejadian Stunting pada Balita 24-59 Bulan di Kecamatan Bolo Kabupaten Bima Tahun 2021

Istiqammah, Icha (2022) Analisis Spasial terhadap Kejadian Stunting pada Balita 24-59 Bulan di Kecamatan Bolo Kabupaten Bima Tahun 2021. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
ICHA ISTIQAMMAH_70200117003.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstrak

Stunting atau kekerdilan mencerminkan kondisi gagal tumbuh pada anak usia di bawah lima tahun atau balita, sehingga anak memiliki panjang atau tinggi badan yang lebih rendah menurut umur dari pada standar nasional. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui analisis spasial kejadian stunting pada balita 24-59 bulan di Kecamatan Bolo tahun 2021. Jenis penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif dengan menggunakan Sistem Informasi Geografis (SIG). Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh balita Stunting berusia 24-59 bulan, yang telah diukur pada pekan penimbangan bulan Februari tahun 2021 sebanyak 240 balita stunting. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 150 sampel dengan teknik pengambilan sampel proportional random sampling. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa secara spasial sebaran stunting tertinggi terdapat pada Desa Tambe. Berdasarkan karakteristik balita, sebagian besar balita stunting berjenis kelamin laki-laki (58,7%), berat badan lahir normal (90,7%), memiliki riwayat ASI eksklusif (66%), tidak memiliki riwayat infeksi (54%). Berdasarkan karakteristik responden, sebagian besar responden berada pada usia produktif (74%), Pendidikan terakhir tinggi (62,7%), tidak bekerja (72%), pendapatan orang tua rendah (80,7%). Berdasarkan faktor lingkungan, sebagian besar responden memiliki sanitasi lingkungan buruk (57,3%), sanitasi air buruk (54,7%). Berdasarkan faktor perilaku, sebagian besar responden memiliki perilaku cuci tangan baik (61,3%). Saran dalam penelitian ini diharapkan pihak dinas kesehatan dan instansi kesehatan lainnya dapat memberikan sosialisasi pencegahan stunting dengan memprioritaskan area potensi berisiko yaitu Desa Tambe, sehingga dapat mengurangi dan memutus rantai kejadian stunting.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Kata Kunci: Stunting; Sistem informasi Geografis (GIS); Spasial
Subjek: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 618 Ginekologi dan Obstetri > 618.1 Ginekologi
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Kesehatan Masyarakat
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 10 Mar 2023 01:55
Last Modified: 10 Mar 2023 01:55
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/22903

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year