Analisis Kejadian Hipertensi Berdasarkan Paparan Asap Rokok pada Wanita di Desa Bonde Wilayah Kerja Puskesmas Campalagian Kabupaten Polewali Mandar Tahun 2022

Sari, Novita (2023) Analisis Kejadian Hipertensi Berdasarkan Paparan Asap Rokok pada Wanita di Desa Bonde Wilayah Kerja Puskesmas Campalagian Kabupaten Polewali Mandar Tahun 2022. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
NOVITA SARI_70200118067.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstrak

Hipertensi atau tekanan darah tinggi adalah suatu keadaan tekanan darah sistolik ≥140 mmHg dan tekanan darah diastoliknya ≥90. Hipertensi apabila tidak ditangani dapat menyebabkan beberapa komplikasi seperti stroke, retinopati, dan gagal ginjal. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kejadian hipertensi berdasarkan paparan asap rokok pada wanita (lama paparan, lokasi paparan, reaksi saat terpapar, jenis rokok, dan jumlah batang rokok yang dihisap oleh perokok aktif). Metode penelitian analitik kuantitatif dengan desain cross sectional study. Populasi yaitu seluruh wanita usia produktif (36-64 tahun) yang bertempat tinggal di Desa Bonde sebanyak 1.012 orang. Besar sampel sebanyak 286 responden yang diambil menggunakan teknik purposive sampling. Alat ukur yang digunakan yaitu tensimeter dan kuesioner. Analisis hubungan menggunakan uji chi square dengan tingkat kepercayaan 95%. Hasil menunjukkan adanya hubungan yang signifikan antara lama paparan asap rokok (p=0,03, PR=1,279), lokasi paparan (p=0,04, PR=1,258), jenis rokok yang dihisap perokok aktif (p=0,02, PR=1,329), jumlah rokok yang dihisap perokok aktif (p=0,04, PR=1,238), dan tidak terdapat hubungan antara reaksi saat terpapar (p=0,51, PR=1,088) dengan kejadian hipertensi pada wanita di Desa Bonde wilayah kerja Puskesmas Campalagian Kabupaten Polewali Mandar Tahun 2022. Rekomendasi yang diberikan pada wanita atau para istri agar terus-menerus mengingatkan suami atau anggota keluarga lainnya agar berhenti merokok. Selain itu, pentingnya pemeriksaan tekanan darah secara rutin dan sedini mungkin agar menghindari adanya komplikasi dikemudian hari.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Kata Kunci: Hipertensi; Wanita; Paparan Asap Rokok
Subjek: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 613 Ilmu Kesehatan Umum, Kesehatan Individu, Promosi Kesehatan, Higienis Umum > 613.1 Faktor Lingkungan yang Mempengaruhi Promosi Kesehatan
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Kesehatan Masyarakat
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 05 Sep 2023 02:16
Last Modified: 05 Sep 2023 02:16
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/22926

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year