Uji Antagonis Cendawan Rhizosfer Kentang (Solanum Tuberosum L) dari Pertanian Buluballea Kelurahan Pattapang Kecamatan Tinggimoncong Kabupaten Gowa Terhadap Cendawan Patogen

Rusli, Jumriani (2016) Uji Antagonis Cendawan Rhizosfer Kentang (Solanum Tuberosum L) dari Pertanian Buluballea Kelurahan Pattapang Kecamatan Tinggimoncong Kabupaten Gowa Terhadap Cendawan Patogen. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
JUMRIANI RUSLI.PDF

Download (2MB) | Preview

Abstrak

Padi dan kentang merupakan tanaman pertanian penting karena merupakan sumber karbohidrat yang menjadi bahan makanan pokok di Indonesia. Namun produktivitasnya terancam oleh cendawan patogen oleh karena itu diperlukan usaha pengendalian hayati menggunakan cendawan antagonis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas antagonis cendawan Rhizosfer terhadap cendawan patogen pada tanaman kentang. Cendawan Rhizosfer kentang diisolasi dan diuji daya antagonisnya menggunakan biakan ganda. Sebanyak 22 isolat cendawan berhasil diisolasi dari Rhizosfer tanaman kentang, dan 3 isolat berpotensi menghambat pertumbuhan F. oxysporum dan 5 isolat berpotensi menghambat pertumbuhan Culvularia sp. Aktivitas penghambatan ditunjukkan oleh 8 isolat cendawan yaitu Aspergillus sp (3 isolat), Nigrospora sp (1 isolat), Gliocladium sp (1 isolat) Penicillum (1 isolat) dan Rizopus sp (3 isolat) menunjukkan kemampuan kompetisi.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 630 Pertanian & Ilmu Berkaitan
600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 635 Tanaman Kebun, Hortikultura, Sayur-Mayur, Sayuran
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Sains dan Teknologi > Biologi
Depositing User: Ikram Alfauzi
Date Deposited: 07 Jul 2017 02:18
Last Modified: 07 Jul 2017 02:20
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/2458

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year