Faktor Determinan Work Related Musculoskeletal Disorders (WMSDs) pada Petani Pengolah Sagu di Desa Waelawi Kecamatan Malangke Barat Kabupaten Luwu Utara Tahun 2021

Surahma, Surahma (2021) Faktor Determinan Work Related Musculoskeletal Disorders (WMSDs) pada Petani Pengolah Sagu di Desa Waelawi Kecamatan Malangke Barat Kabupaten Luwu Utara Tahun 2021. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
Surahma_70200117001.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstrak

Petani Pengolah sagu termasuk pekerja informal, Salah satu masalah yang sering terjadi pada pekerja informal yaitu keluhan Work Related Musculoskeletal Disorders (WMSDs). Menurut Work Health Organization (WHO), WMSDs merupakan salah satu bagian dari PAK dan merupakan penyumbang utama kecatatan mencapai angka 149 juta kasus didunia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor determinan (postur kerja, umur, masa kerja, dan kebiasaan merokok) Work Related Musculoskeletal Disorders (WMSDs) pada Petani Pengolah Sagu di Desa Waelawi Kecamatan Malangke Barat Kabupaten Luwu Utara. Analisis bivariat dengan uji statistik Chi Square dan uji alternatifnya yaitu uji Fisher. Pengambilan Sampel dengan teknik total sampling. Responden dianalisis menggunakan skoring Rapid Enterely Body Assessment (REBA) serta mengisi kuesioner Nordic Body Map (NBM). Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan antara Work Related Musculoskeletal Disorders (WMSDs) dengan postur kerja (p=0,000), umur (p=0,004), masa kerja (p=0,006), dan kebiasaan merokok (p=0,010). Untuk mengurangi risiko postur kerja yang dapat menyebabkan keluhan WMSDs pada pekerja, Pemilik usaha sebaiknya menyediakan fasilitas kerja yang ergonomis, dan istirahat beberapa menit ketika tubuh mulai merasakan kelelahan atau otot mulai tegang.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Kata Kunci: Faktor Determinan; Petani Pengolah Sagu; Postur Kerja; WMSDs
Subjek: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 610 Ilmu Kedokteran, Ilmu Pengobatan, dan Ilmu Kesehatan > 610.7 Metode Riset Penelitian dan Statistik Kedokteran, Metode Riset Penelitian dan Statistik Kesehatan
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Kesehatan Masyarakat
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 16 May 2024 05:11
Last Modified: 16 May 2024 05:11
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/26892

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year