Memuliakan Al-Qur’an dalam Tradisi Mappanren Temme’ di Desa Padang Sappa, Kec. Ponrang, Kab. Luwu (Suatu Kajian Living Qur’an)

Putri, Nur Haliza (2020) Memuliakan Al-Qur’an dalam Tradisi Mappanren Temme’ di Desa Padang Sappa, Kec. Ponrang, Kab. Luwu (Suatu Kajian Living Qur’an). Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img] Teks
NUR HALIZA PUTRI_30300115019.pdf

Download (1MB)

Abstrak

Hasil dari penelitian ini yaitu bahwa setiap orang yang telah mengkhatamkan bacan al-Qur’annya dan sudah baik penyebutan tajwidnya maka anak atau murid tersebut sudah di anggap khatam namun belum lepas dari tanggung jawab guru mengajinya, sehingga dengan melaksanakan tradisi ini dengan segala prosesnya mulai dari sang murid mendatangi rumah gurunya meminta izin dan meminta kesediaan sang guru untuk hadir dalam acara tradisi mappanre temme’ yang akan dilakukan di rumah kediamannya, lalu dalam proses acara memenuh kewajibankewajiban yang harus ia lakukan seperti menggunakan baju adat, makanan wajib tersedia seperti ayam, udang, kepiting, telur dan sokko, selama prosesi tersebut sang guru akan membimbing sang murid membaca surah al-Fātihah dan seterusnya sesuai dengan yang telah ditetapkan dan dilanjutkan dengan pembacaan do’a khataman al-Qur’an. Dari skripsi ini tentunya masih banyak yang perlu dikembangkan karena melihat begitu banyaknya tradisi yang memiliki maksud yang sama namun dengan tata cara yang berbeda, dan di dilandasi dengan berbagai dalil, hadis atau lainnya. Oleh karena itu, penulis berharap penelitian ini menjadi acuan bagi peneliti berikutnya untuk melanjutkan penelitian mengenai tradisi mappanre temme’ dalam kajian yang lebih mendalam lagi sehingga para pembaca bisa lebih mengetahui makna dari tradisi tersebut.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 300 Ilmu Sosial > 392 Adat Istiadat Setempat
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Ushuluddin, Filsafat dan Politik > Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 23 Sep 2024 07:05
Last Modified: 23 Sep 2024 07:05
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/27444

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year