Tradisi Pernikahan Budaya Jawa di Kecamatan Wonomulyo Kabupaten Polewali Mandar (Studi Sejarah dan Budaya Islam)

Rahman, Asmarani (2023) Tradisi Pernikahan Budaya Jawa di Kecamatan Wonomulyo Kabupaten Polewali Mandar (Studi Sejarah dan Budaya Islam). Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img] Teks
40200117046_ASMARANI RAHMAN.pdf

Download (973kB)

Abstrak

Hasil penelitian dalam skripsi ini adalah memberikan hasil bahwa kedatangan penduduk Jawa di tanah Mandar, dari berbagai cerita orang dan arsip pemerintahan di kantor Kecamatan Wonomulyo peneliti mendapatkan informasi bahwa kedatangan penduduk orang jawa kewilayah ini melalui proses transmigrasi yang dipimpin oleh R. Soeparman pada tahun 1937 untuk membuka lahan pertanian dan menatap disana. Kedatang penduduk dari pulau Jawah bertahan dari tahun 1937 sampai saat ini. Dahulunya Wonomulyo adalah hutan belantara dan dengan perubahan serta kondisi hutan menjadi daerah pemukiman, lahirlah nama Wonomulyo. Nama ini dalam bahasa Jawa terdiri dari dua kata yakni wono yang artinya hutan dan mulyo yang berarti mulya (mulia). jadi Wonomulyo berarti “kawasan hutan yang melahirkan kebahagian, kemuliaan dan kemakmuran”. perkembangan kehidupan masyarakat suku Mandar dan suku-suku lainnya yang membuka lahan dan menetap disana hingga menyebar hingga keseluruh kota di kecamatan Wonomulyo. Pernikahan merupakan salah satu peristiwa yang sangat penting dalam kehidupan masyarakat kita. Sebab pernikahan itu tidak hanya menyangkut wanita dan pria bakal mempelai saja, tetapi juga orang tua kedua belah pihak, saudara-saudaranya, bahkan keluarga mereka masing. Adapun pernikahan orang Jawa memiliki proses terbilang cukup panjang dimulai dari proses lamaran, slametan, pembuatan kembar mayang, pasang tuwuhan, siraman, sampai pada hari pelaksanaan akad nikah, balanga gantal, ngindakendhog, sinduran, minum air degan, sampai siraman yang dimana setiapnya memiliki makna tersendiri. Adapun nilai yang terkandung dalam pernikahan budaya Jawa ialah nilai keimanan kepada Allah dan rasul, Mempererat tali silaturahmi dimana menghubungkan antara dua keluarga menjadi satu dan nilai tolong menolong sebab sesama manusia kita harus saling tolong menolong satu sama lain.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 300 Ilmu Sosial > 392 Adat Istiadat Setempat > 392.5 Adat Istiadat tentang Pernikahan dan Perkawinan
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Adab dan Humaniora > Sejarah Peradaban Islam
Depositing User: Satriani Satriani
Date Deposited: 08 Oct 2024 03:38
Last Modified: 08 Oct 2024 03:38
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/28014

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year