Fadillah, Nur (2024) Pelaksanaan Program ‘Kartu Mamuju Keren’ Perspektif Siyasah Syar’iyyah. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
Teks
10200120047_NUR FADILLAH.pdf Download (1MB) |
Abstrak
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Prosedur Pelaksanaan Program Kartu Mamuju yaitu sosialisasi program, pendataan dan verifikasi data, serta pendistribusian kartu. Prosedur pendataan hingga verifikasi data tidak berjalan dengan terstruktur, tidak adanya kesesuaian antara konsep dari pemerintah daerah dengan fakta yang ada di lapangan. Proses pelayanan seperti itu akan mengakibatkan data masyarakat tidak tersaring secara layak sehingga bisa terjadi sengketa antar masyarakat yang menerima dengan yang tidak menerima. Adapun faktor penghambat Pelaksanaan Program ‘Kartu Mamuju Keren’ ada tiga, yaitu kurangnya Sosialisasi, terjadinya gempa bumi di Kabupaten Mamuju pada tahun 2021, serta kurangnya sumber daya yang mengakibatkan pemerintah kewalahan. Sedangkan dalam perspektif Siyasah Syariyyah, pelaksanaan program Kartu Mamuju Keren ada yang sesuai namun ada juga yang belum sesuai dengan prinsip-prinsip siyasah syariyyah.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjek: | 300 Ilmu Sosial > 342 Hukum Tata Negara |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Syari'ah dan Hukum > Hukum Tata Negara |
Depositing User: | Satriani Satriani |
Date Deposited: | 21 Jan 2025 01:02 |
Last Modified: | 21 Jan 2025 01:02 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/28524 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year