Metode Guru Pendidikan Agama Islam dalam Pelaksanaan Pembelajaran di MAN 2 Watampone Kabupaten Bone

Rasyid, Andi Aisyah (2014) Metode Guru Pendidikan Agama Islam dalam Pelaksanaan Pembelajaran di MAN 2 Watampone Kabupaten Bone. Magister (S2) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
ANDI AISYAH RASYID.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstrak

Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan metode pembelajaran guru PAI di MAN 2 Watampone Kabupaten Bone yaitu, mampu menerapkan berbagai ragam metode yang bervariasi, tidak monotong pada satau metode saja yang diterapkan dalam pembelajaran. Adapun metode yang digunakan guru PAI dalam pelaksanaan proses pembelajaran yaitu, metode ceramah, tanya jawab, tugas/resitasi dan latihan (drill). Pertimbangan guru Pendidikan Agama Islam dalam memilih metode pembelajaran pada mata pelajaran PAI di MAN 2 Watampone Kabupaten Bone yaitu dengan menyesuaikan kondisi dan situasi peserta didik, materi pelajaran, lokasi pembelajaran serta karakteristik dari setiap indikator dan kompetensi dasar yang hendak dicapai pada setiap mata pelajaran. Penerapan metode pembelajaran pada guru Pendidikan Agama Islam dilihat dari kesesuaian antara materi dan tujuan pembelajaran di MAN 2 Watampone, menunjukkan bahwa sebagian guru PAI mampu menerapkan metode pembelajaran dengan menyesuaikan antara materi pelajaran dengan indikator dan kompetensi dasar yang ingin dicapai pada setiap mata pelajaran, dan mengacu pada permendiknas Nomor 14 Tahun 2007.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Magister (S2))
Kata Kunci: Metode guru; Pendidikan agama islam
Subjek: 300 Ilmu Sosial > 371 Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktifitasnya > 371.1 Guru, Tenaga Pendidik, Tenaga Pengajar
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana > Tesis > Pendidikan dan Keguruan
Depositing User: Andi Aisyah Rasyid
Date Deposited: 06 Oct 2017 06:20
Last Modified: 06 Oct 2017 06:20
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/4995

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year