Rancang Bangun Alat Pengolahan Sampah Organik Menjadi Pupuk Cair

Sakinah, Nur (2016) Rancang Bangun Alat Pengolahan Sampah Organik Menjadi Pupuk Cair. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
Nur Sakinah.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstrak

Tujuan pada penelitian ini adalah untuk membuat alat pengolahan sampah organik menjadi pupuk cair dan mengetahui kualitas (kandungan) pupuk cair. Dengan bagian terdiri dari 7 bagian utama yaitu rangka, penutup dan wadah masukan sampah, penghancur, pemutar, wadah saringan, wadah penampung cairan, dan kran air. Sumber penggerak dari alat ini yaitu tenaga manusia. Dengan ukuran alat 30 cm x 35 cm x 127 cm, kapasitas wadah masukan sebanyak kurang lebih 5 kg, kapasitas wadah penampung cairan kurang lebih 3 liter. Dari 5 kg sampah organik yang dimasukkan hanya sedikit yang tidak terurai menjadi pupuk cair, selebihnya menjadi pupuk cair sebanyak 2 liter dengan waktu penyaringan selama 5 hari. Uji kualitas (kandungan) pupuk cair yang dilakukan menggunakan X-Ray Flourecency (XRF) mendapatkan unsur yang terbaca dalam pupuk cair yaitu Mg, Rh, Ar, S, K, Ag, Fe, dan Ca.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Kata Kunci: Alat Pengolahan sampah; Pupuk Cair, Sampah Organik; X-Ray Flourecency (XRF)
Subjek: 500 Ilmu-Ilmu Alam dan Matematika > 547 Kimia Organik > 547.8 Bahan Organik Lainnya
600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 668 Teknologi Produk Organik Lainnya
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Sains dan Teknologi > Fisika
Depositing User: Irmawati Irmawati
Date Deposited: 28 Nov 2017 06:44
Last Modified: 28 Nov 2017 06:44
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/6913

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year