PENGARUH INTENSITAS PENGGUNAAN INTERNETTERHADAP INTERAKSI SOSIAL ANTARA TEMAN SEBAYA DAN PERILAKU BELAJAR MAHASISWA JURUSAN PENDIDIKAN FISIKA FAKULTAS TARBIYAH DAN KEGURUAN UNIVERSITAS ISLAM NEGERI ALAUDDIN MAKASSAR

julianti, ike (2014) PENGARUH INTENSITAS PENGGUNAAN INTERNETTERHADAP INTERAKSI SOSIAL ANTARA TEMAN SEBAYA DAN PERILAKU BELAJAR MAHASISWA JURUSAN PENDIDIKAN FISIKA FAKULTAS TARBIYAH DAN KEGURUAN UNIVERSITAS ISLAM NEGERI ALAUDDIN MAKASSAR. Undergraduate (S1) thesis, UIN Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
pdf IKE JULIANTI.pdf

Download (192kB) | Preview

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan dan menginterpretasikan pengaruh intensitas penggunaan internet terhadap interaksi sosial antara teman sebaya dan perilaku belajar mahasiswa Jurusan Pendidikan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar. Penelitian ini dilaksanakan selama 1bulan.Penelitian ini menggunakan tiga variabel yaitu intensitas penggunaan internet sebagai variabel bebas, interaksisosial antara teman sebaya dan perilaku belajar sebagai variabel terikat.Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa Jurusan Pendidikan Fisika Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (UIN) Alauddin Makassar. Adapun sampelnya adalah 99 mahasiswa dari populasi yakni berjumlah 122 mahasiswa, di mana untuk angkatan 2010 diambil sampel sebanyak 28 mahasiswa, angkatan 2011 diambil sampel sebanyak 28 mahasiswa, angkatan 2012 diambil sampel sebanyak 27 mahasiswa, angkatan 2013 diambil sampel sebanyak 16 mahasiswa karena peneliti menggunakan sistem sampel Purposive sampling.Untuk memperoleh data mengenai intensitas penggunaan internet terhadap interaksi sosial antara teman sebaya dan perilaku belajarpeneliti menggunakan instrumen angket, wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu statistik deskriptif dan statistik inferensial untuk uji hipotesis.untuk penguasaan konsep peneliti menggunakan skala likert. Teknik analisis data yang digunakan yaitu statistik deskriptif dan statistik inferensial untuk uji hipotesis. Berdasarkan hasil penelitian dan analisis deskriptif diperoleh skor rata-rata intensitas penggunaan internet adalah 63,53dan skor rata-ratainteraksisosial antara teman sebayaadalah 62,75serta skor rata-rata perilaku belajar fisika mahasiswa adalah 63,45.Adapun hasil analisis inferensial menunjukkan nilai F adalah 5989,8473sedangkan F pada taraf signifikansi 5% adalah 3,13. Dengan demikian, nilai F hitung tabel jauh lebih besar dari pada nilai F maka Ha diterima, artinya terdapat pengaruh yang signifikan dari intensitas penggunaan internet terhadap interaksi sosial antara teman sebaya dan perilaku belajar mahasiswa Jurusan Pendidikan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 200 Agama > 2X7 Filsafat dan Pengembangannya > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam > 2X7.31 Pendidikan Islam--Metoda, Sistem dan Media
300 Ilmu Sosial > 302 Interaksi Sosial
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Fisika
Depositing User: Irma Yuliani
Date Deposited: 07 Dec 2018 07:23
Last Modified: 07 Dec 2018 07:23
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/10594

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year