Hubungan antara self control dan social interaction terhadap perilaku sosial Mahasiswa jurusan pendidikan fisika fakultas tarbiyah dan keguruan UIN Alauddin Makassar

Hijriah.A, Hijriah.A (2013) Hubungan antara self control dan social interaction terhadap perilaku sosial Mahasiswa jurusan pendidikan fisika fakultas tarbiyah dan keguruan UIN Alauddin Makassar. Undergraduate (S1) thesis, UIN Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
ria.pdf

Download (839kB) | Preview

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan dan menginterpretasikan hubungan antara Self Control (Kontrol Diri ) dan Social Interaction (Interaksi Sosial ) dengan Perilaku Sosial Mahasiswa Jurusan Pendidikan Fiska Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar. Penelitian ini dilaksanakan di Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar.. Penelitian ini menggunakan tiga variabel yaitu Self Control (Kontrol Diri ) dan Social Interaction (Interaksi Sosial ) sebagai variabel bebas dan Perilaku Sosial Mahasiswa sebagai variabel terikat. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa Jurusan Pendidikan Fisika yang masih aktif dalam perkuliahan yaitu angkatan 2009, 2010, 2011 dan 2012. Adapun teknik pengambilan sampelnya menggunakan teknik Proportional Stratified Random Sampling yaitu dengan mengambil sampel secara representatif di mana peneliti mengambil 15% dari populasi yang ada yaitu 54 mahasiswa dari 361 mahasiswa jurusan pendidikan fisika dan dengan pengambilan sampel berdasarkan tingkatan kelas kemudian diambil secara acak. Untuk memperoleh data mengenai ketiga variabel tersebut peneliti menggunakan instrumen angket dan dokumentasi yang dilakukan oleh peneliti kepada masingmasing sampel. Teknik analisis data yang digunakan yaitu statistik deskriptif dan statistik inferensial untuk uji hipotesis. Berdasarkan hasil penelitian dan analisis deskriptif diperoleh skor rata-rata Self Control (Kontrol Diri )adalah 95,20 dan skor rata-rata Social Interaction (Interaksi Sosial )adalah 94,12 masing-masing skor berada pada kategori cukup. Serta skor rata-rata Perilaku Sosial mahasiswa adalah 106,98 yang berada pada kategori cukup. Adapun hasil analisis inferensial menunjukkan nilai Fhitung adalah 1574,65 sedangkan Ftabel pada taraf signifikansi 5% adalah 3,18. Dengan demikian, nilai Fhitung jauh lebih besar dari pada nilai Ftabel maka Ha diterima, artinya terdapat hubungan yang signifikan antara Self Control (Kontrol Diri ) dan Social Interaction (Interaksi Sosial ) dengan Perilaku Sosial Mahasiswa Jurusan Pendidikan Fiska Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 300 Ilmu Sosial > 302 Interaksi Sosial
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Fisika
Depositing User: Lusliana Lusliana
Date Deposited: 07 Dec 2018 07:20
Last Modified: 07 Dec 2018 07:20
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/10864

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year