Pengaruh Pembinaan Agama yang Dilakukan Orang Tua terhadap Akhlak Peserta Didik Kelas III dan IV MI DDI Cambalagi Kabupaten Maros

Ernawati, Eli (2017) Pengaruh Pembinaan Agama yang Dilakukan Orang Tua terhadap Akhlak Peserta Didik Kelas III dan IV MI DDI Cambalagi Kabupaten Maros. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
eli ernawati.pdf

Download (160MB) | Preview

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembinaan agama yang dilakukan orang tua terhadap akhlak peserta didik kelas III dan IV MI DDI Cambalagi Kabupaten Maros. Penelitian ini melibatkan dua variabel yakni variabel bebas adalah pembinaan agama yang dilakukan orang tua sedangkan variabel terikat adalah Akhlak peserta didik. Masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimana akhlak peserta didik kelas III dan IV MI DDI Cambalagi Kabupaten Maros, Bagaimana Pembinaan Agama yang dilakukan Orang Tua terhadap Peserta Didik dan Bagaimana Pengaruh Pembinaan Agama yang dilakukan Orang Tua terhadap Akhlak Peserta Didik kelas III dan IV MI DDI Cambalagi Kabupaten Maros. Tujua dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana akhlak peserta didik kelas III dan IV MI DDI Cambalagi Kabupaten Maros, Bagaimana Pembinaan Agama yang dilakukan Orang Tua terhadap Peserta Didik dan Bagaimana Pengaruh Pembinaan Agama yang dilakukan Orang Tua terhadap Akhlak Peserta Didik kelas III dan IV MI DDI Cambalagi Kabupaten Maros. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah Observasi, Angket, dan Dokumentasi. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas III dan kelas IV beserta orang tuanya di MI DDI Cambalagi Kabupaten Maros yang berjumlah 40 orang. Alasan peneliti hanya mengambil dua kelas ini dengan alasan ingin mengetahui bagaimana pembinaan agama yang dilakukan orang tua terhadap Akhlak Peserta didik kelas III dan IV MI DDI Cambalagi Kabupaten Maros. Sedangkan sampel dalam penelitian ini adalah sampel penelitian populasi, di mana keseluruhan populasi dijadikan sampel atau menggunakan teknik sampel jenuh. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah skala pembinaan agama yang dilakukan orang tua dan skala Akhlak peserta didik. Teknik analisis data yang digunakan yaitu statistik deskriptif serta statistik inferensial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara pembinaan agama yang dilakukan orang tua dengan akhlak peserta didik MI DDI Cambalagi Kabupaten Maros dengan persentase analisis deskriptif pembinaan agama yang dilakukan orang tua mencapai skor 47.5% dengan kategori tinggi dengan rata-rata nilai mencapai 56.8 serta hasil akhlak peserta didik mencapai persentase 47.5% dengan rata-rata nilai 79.02% dengan kategori tinggi pula serta hasil kolerasi analisis data keduanya 0,434 serta dapat xi dilihat pada taraf signifikan a = 0,05 dengan r = 0,434. Hal ini berarti r = 0,188 sehingga dapat di indikasikan bahwa pengaruh pembinaan agama yang dilakukan orang tua terhadap akhlak peserta didik kelas III dan IV MI DDI Cambalagi Kabupaten Maros sebesar 66.05 di mana kontribusi yang diberikan setiap kali memberikan peningkatan pengaruh sebesar 0,228 xii

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 200 Agama > 2X7 Filsafat dan Pengembangannya > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam > 2X7.341 Pondok Pesantren
200 Agama > 2X7 Filsafat dan Pengembangannya > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam > 2X7.3959847 Pendidikan Agama Islam di Lokasi Tertentu
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Eli Ernawati
Date Deposited: 15 May 2017 02:21
Last Modified: 15 May 2017 03:00
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/1098

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year