Gambaran Tingkat Pengetahuan Ibu Primigravida tentang Pengaruh Stres pada Saat Proses Persalinan di Rskdia Pertiwi Makassar 2016

Herawati, Herawati (2016) Gambaran Tingkat Pengetahuan Ibu Primigravida tentang Pengaruh Stres pada Saat Proses Persalinan di Rskdia Pertiwi Makassar 2016. Laporan D3 thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
HERAWATI 70400113038.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstrak

Stres persalinan adalah respon yang dialami ibu dalam menghadapi persalinannya yang disebabkan adanya perasaan takut menghadapi proses persalinan terutama bagi ibu primigravida. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran tingkat pengetahuan ibu primigravida tentang pengertian stres, pengaruh stres, faktorfaktor pengaruh stres, dampak dan resiko stres persalinan, cara penatalaksanaan stres persalinan. Jenis penelitian yang digunakan dengan pendekatan deskriftif, cara pengambilan sampel dengan purposive sampling, jumlah sampel sebanyak 33 responden yaitu ibu hamil primigravida di RSKDIA Pertiwi Makassar pada tanggal 19 s.d 27 juli 2016. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan responden mengenai pengertian stres adalah baik yakni dari 33 responden 29 yang memiliki pengetahuan baik (87,9%) dan pengaruh stres cukup baik dari 33 responden hanya 17 yang memiliki pengetahuan baik (51,5%) sedangkan faktor-faktor pengaruh stres cukup baik hanya 15 responden (45,4%) , kemudian pengetahuan tentang dampak dan resiko stres pada persalinan yang memiliki pengetahuan baik 20 responden (60,6%) dan pengetahuan tentang cara penatalaksanaan stres pada persalinan yakni 24 responden yang memiliki pengetahuan baik (72,8%). Berdasarkan hasil penelitian tersebut maka disarankan agar pengetahuan ibu primigravida tentang pengaruh stres pada proses persalinan lebih ditingkatkan melalui penyuluhan yang dilakukan petugas kesehatan.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Laporan D3)
Kata Kunci: Stres Persalinan
Subjek: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 618 Ginekologi dan Obstetri > 618.2 Obstetri, Ilmu Kandungan, Ilmu Kebidanan
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Kebidanan
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 07 Dec 2018 07:20
Last Modified: 21 Dec 2018 00:45
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/11430

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year