Tradisi Dengka Ase Lolo di Dusun Biring Bonto Desa Pallantikang Kecamatan Pattallassang Kabupaten Gowa (Studi Unsur-Unsur Kebudayaan Islam)

Wulandari, Nur (2018) Tradisi Dengka Ase Lolo di Dusun Biring Bonto Desa Pallantikang Kecamatan Pattallassang Kabupaten Gowa (Studi Unsur-Unsur Kebudayaan Islam). Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
NUR WULANDARI.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui eksistensi tradisi Dengka Ase Lolo pada masyarakat di Dusun Biring Bonto Desa Pallantikang Kecamatan Pattallassang Kabupaten Gowa, untuk mengetahui prosesi tradisi Dengka Ase Lolo dan untuk mengetahui bentuk unsur-unsur budaya Islam dalam tradisi Dengka Ase Lolo di Dusun Biring Bonto. Jenis penelitian ini adalah penelitian field research (lapangan) dengan menggunakan metodologi sosiologi antropologi budaya dan agama, namun tidak mengabaikan pendekatan historis, pendekatan antropologi dan pendekatan agama dengan tahap pengumpulan data melalui observasi, wawancara atau interview, dan dokumentasi. Penelitian ini menunjukkan bahwa: pertama, Tradisi Dengka Ase Lolo sudah ada di Dusun Biring Bonto Desa Pallantikang Kecamatan Pattallassang Kabupaten Gowa sebelum Islam. Kedua, prosesi dengka ase lolo terdapat beberapa tahapan mulai dari Attōa’ āse (menengok padi), A’bōya āllo bāji’ (mencari waktu/hari baik), persiapan pembuatan sesajian dan makanan, sampai pada upacara Tradisi Dengka Ase Lolo itu sendiri. Ketiga, Terjadi integrasi antara budaya lokal yang sudah ada sebelumnya dengan unsur budaya Islam dalam proses pelaksanaanya. Seperti adanya pembacaan basmalah di awal prosesi, dalam penanggalan bulan baik terdapat kata Allah swt, nama-nama nabi serta beberapa kejadian dalam al-Qur’an, pemberian salam, penentuan waktu baik menurut penanggalan bulan Islam, arah peletakan Ase Lolo yang sudah diambil dan menghadap ke arah kiblat, dan fungsi tradisi ini sebagai ajang mempererat tali silaturahmi. Karena yang jauh dari lokasi upacara tersebut apabila mendengar akan di adakan tradisi Dengka Ase Lolo maka mereka menyempatkan waktunya untuk datang dan menghadiri upacara tersebut, sehingga disitulah kita seling bertemu dengan keluarga jauh dan saling mempererat tali persaudaraan kita.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 200 Agama > 2X6 Sosial dan Budaya Islam > 2X6.7 Kesenian Islam, Kebudayaan Islam, Seni Islam, Budaya Islam
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Adab dan Humaniora > Sejarah Kebudayaan Islam
Depositing User: Users 5 not found.
Date Deposited: 13 Mar 2019 06:48
Last Modified: 13 Mar 2019 06:48
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/13429

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year