Strategi Perawatan Koleksi pada Perpustakaan SMA Negeri 21 Makassar

Dwinzhana, Denindia (2018) Strategi Perawatan Koleksi pada Perpustakaan SMA Negeri 21 Makassar. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
Denindia Dwinzhana.pdf

Download (571kB) | Preview

Abstrak

Skripsi ini membahas tentang strategi perawatan koleksi pada perpustakaan SMA Negeri 21 Makassar. Adapun rumusan masalah yangn diteliti yaitu bagaimana strategi perawatan koleksi pada perpustakaan SMA Negeri 21 Makassar dan kendala-kendala apa saja yang dihadapi dalam melakukan strategi perawatan koleksi pada perpustakaan SMA Negeri 21 Makassar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi perawatan koleksi yang diterapkan pada Perpustakaan SMA Negeri 21 Makassar dan untuk mengetahui kendala yang dihadapi dalam perawatan koleksi pada Perpustakaan SMA Negeri 21 Makassar. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif yang, dimana peneliti bertindak sebagai instrument kunci, selanjutnya teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, dan observasi atau pengamatan, dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi perawatan koleksi pada perpustakaan SMA Negeri 21 Makassar yaitu melakukan pembersihan rak, buku, dan juga meja-meja setiap harinya dengan menggunakan tenaga siswa-siswi selain memudahkan pekerjaan juga dapat mengajarkan perilaku menjaga kebersihan , menjaga kelembaban udara dengan memasang AC, memperhatikan masuknya cahaya matahari dan mengatur terangnya cahaya lampu, serta membuat kebijakan terhadap siswa dengan memberi tanggung jawab untuk menjaga dan merawat koleksi yang dipinjamkan agar di masa depan koleksi tersebut dapat dimanfaatkan kembali oleh siswa-siswi lainnya .

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 000 Kelas Umum > 000 Karya Umum > 025 Operasional Perpustakaan > 025.8 Pemeliharaan Bahan Pustaka
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Adab dan Humaniora > Ilmu Perpustakaan
Depositing User: Users 5 not found.
Date Deposited: 23 Apr 2019 02:18
Last Modified: 23 Apr 2019 02:18
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/13816

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year