Penerapan Metode Pembiasaan untuk Membentuk Kepribadian Muslim Peserta Didik di SMA Negeri 4 Watansoppeng Kab. Soppeng

Aswan, Aswan (2019) Penerapan Metode Pembiasaan untuk Membentuk Kepribadian Muslim Peserta Didik di SMA Negeri 4 Watansoppeng Kab. Soppeng. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
Penerapan Metode Pembiasan untuk Membentuk Kepribadian Muslim Peserta Didik di SMA Negeri 4 Watansoppeng Kabupaten Soppeng.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstrak

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan metode pembiasaan untuk membentuk kepribadian peserta didik di SMA Negeri 4 Watansoppeng fokus pada pembiasaan sholat berjamaah, sedekah setiap hari jum‟at, dzikir bersama, salam kepada sesama dan salim kepada yang lebih tua, membiasakan berdoa ketika memulai dan mengakhiri suatu pekerjaan, menjaga kebersihan. Penerapan pembiasaan dapat membentuk kepribadian muslim peserta didik berlangsung dan terprogram dengan baik, namun pembiasaan-pembiasaan itu hanya terterapkan pada aktitivitas tertentu saja. Peserta didik belum mampu menerapkannya dalam setiap aktivitasnya. Faktor pendukung penerapan metode pembiasaan di SMA Negeri 4 Watansoppeng yaitu kapabilitas dan rasa tanggung jawab seorang guru untuk memberikan pembiasaan-pembiasaan kepada dan adanya mushalla dan aula, adanya kegiatan ekstra keagamaan seperti rohani Islam dan pramuka yang menunjang pembentukan kepribadian muslim serta adanya pertemuan dengan orang tua peserta didik. Faktor penghambat pembentukan kepribadian muslim yaitu kurangnya kesadaran dari peserta didik dan juga kurangnya kesadaran orang tua akan pendidikan anak, faktor ekonomi serta pengaruh tayangan televisi serta hal-hal baru yang menyerang para peserta didik sekarang dengan kecanduan berlebihan saat melaukan aktivitas tertentu yang melebihi dari porsi yang seharusnya semisal game online.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 300 Ilmu Sosial > 371 Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktifitasnya > 371.3 Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Irawati Irawati
Date Deposited: 27 May 2019 06:34
Last Modified: 27 May 2019 06:34
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/14091

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year