Uji Daya Tolak Ekstrak Daun Belimbing Wuluh (Averrhoa Bilimbi) terhadap Lalat Rumah (Musca Domestica)

Fitranillah, Fira (2019) Uji Daya Tolak Ekstrak Daun Belimbing Wuluh (Averrhoa Bilimbi) terhadap Lalat Rumah (Musca Domestica). Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
Fira Fitranillah_70200115021.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstrak

Lalat Musca domestica merupakan salah satu serangga yang paling umum sering ditemukan di sekitar makanan manusia, peralatan dan permukiman dan pembawa mekanik selama lebih dari seratus penyakit pada manusia dan hewan selain bakteri lainnya, protozoa, virus dan infeksi cacing melalui transmisi berbagai pathogen. Yang kita ketahui Lalat rumah berperan sebagai salah satu vektor yang dapat berperan dalam penularan penyakit seperti diare, thypus, parathypus, disentri dan cholera. Salah satu cara mengendalikan lalat rumah yaitu dengan penggunaan insektisida nabati yang ramah lingkungan. Peneliti menggunakan insektisida yang berasal dari bagian tumbuhan yaitu daun belimbing wuluh (Averrhoa bilimbi), tujuan peneltian ini adalah untuk mengetahui efektivitas ekstrak daun belimbing wuluh (Averrhoa bilimbi) sebagai insektisida nabati terhadap lalat rumah (Musca domestica). Jenis penelitian ini adalah penelitian Kuantitatif dengan metode Eksperimen sungguhan (True Experiment). Penelitian ini dilakukan di Laboratorium Kesehatan Lingkungan UIN Alauddin Makassar, sampel dalam penelitian ini adalah lalat rumah sebanyak 180 ekor yang dibagi ke dalam empat kelompok, masing-masing berisi 15 ekor lalat dengan perlakuan (0%, 10%, 15% dan 20%) dan dilakukan 3 kali replikasi dengan waktu pengamatan selama 60 menit. Dari hasil penelitian rata-rata hinggapan lalat konsentrasi 0% yaitu 14 ekor, Pada konsentrasi 10% yaitu 4 ekor, Pada konsentrasi 15% yaitu 2 ekor dan Pada konsentrasi 20% yaitu 1 ekor. Perlakuan terbaik dalam mencegah hinggapan lalat adalah pada konsentrasi 20% dengan daya tolak 95,55%. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi suatu alternatif pengendalian vektor khususnya lalat rumah sebagai insektisida nabati yang ramah lingkungan.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Kata Kunci: Lalat Rumah; Ekstrak Daun Belimbing; Daya Tolak
Subjek: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 615 Farmakologi dan Terapi Farmakologi > 615.4 Farmasi Praktis
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Kesehatan Masyarakat
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 22 Apr 2020 05:56
Last Modified: 22 Apr 2020 05:56
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/16385

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year