Analisis Implementasi Prosedur Penyiangan Koleksi Karya Tulis Ilmiah di UPT Perpustakaan Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Rahman, Panji Syahid (2016) Analisis Implementasi Prosedur Penyiangan Koleksi Karya Tulis Ilmiah di UPT Perpustakaan Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
PANJI SYAHID RAHMAN.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstrak

Skripsi ini berjudul “Analisis Implementasi Prosedur Penyiangan Koleksi Karya Tulis Ilmiah di UPT Perpustakaan UIN Alauddin Makassar” dimana yang menjadi permasalahan adalah bagaimana prosedur penyiangan koleksi karya tulis ilmiah yang dilakukan oleh pustakawan, kriteria penyiangan dan kendala yang dihadapi pustakawan dalam menyiangi koleksi karya tulis ilmiah di UPT Perpustakaan UIN Alauddin Makassar. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui prosedur penyiangan koleksi karya tulis ilmiah yang dilakukan oleh pustakawan, kriteria penyiangan dan kendala yang dihadapi pustakawan dalam menyiangi koleksi karya tulis ilmiah di UPT Perpustakaan UIN Alauddin Makassar Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Sedangkan metode pengumpulan data yang digunakan ialah obsevasi, wawancara, dan dokumentasi. Dalam penelitian ini yang menjadi informan adalah kepala perpustakaan dan pustakawan UPT perpustakaan UIN Alauddin Makassar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa prosedur penyiangan koleksi karya tulis ilmiah yang dilakukan oleh UPT Perpustakaan UIN Alauddin Makassar adalah pertama-tama melihat kondisi fisik koleksi dan ruangan perpustakaan kemudian koleksi karya tulis ilmiah yang sudah tua, dan tidak memiliki soft copy, serta berjamur dikeluarkan dari suatu ruangan kemudian di foto terlebih dahulu mana yang bisa diselamatkan isinya untuk nantinya di alih mediakan ke dalam bentuk Pdf, kalaupun sudah sulit minimal abstrak atau judul skripsi yang diselamatkan. setelah itu karya tulis ilmiah yang sudah di foto/scan itu langsung dimusnahkan agar tidak mencemari koleksi lain dan memenuhi ruangan. Kebijakan penyiangan koleksi karya tulis ilmiah seharusnya mempunyai kebijakan tertulis demi meningkatkan kinerja perpustakaan sebagai penyedia informasi yang dapat menjadi pedoman dalam menyiangi koleksi karya tulis ilmiah selanjutnya.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Kata Kunci: Penyiangan koleksi
Subjek: 000 Kelas Umum > 000 Karya Umum > 025 Operasional Perpustakaan > 025.2 Akuisisi dan Pengembangan Koleksi Perpustakaan
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Adab dan Humaniora > Ilmu Perpustakaan
Depositing User: Nadzar Samsudin
Date Deposited: 18 Jul 2017 07:13
Last Modified: 18 Jul 2017 07:15
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/1782

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year