Harmin, Muh. Adzanulhamdi (2016) Manusia Sebagai Khalifah Fil Ardh dalam Lagu Hall of Fame Karya The Script Feat Will I Am (Analisis Semiotika Model Roland Barthes). Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
|
Teks
Muh. Adzanulhamdi Harmin.pdf Download (4MB) | Preview |
Abstrak
Hasil penelitian menunjukkan bahwa The Script menggunakan beberapa penanda dalam lirik lagu yang sejalan dengan mitos Khalifah Fil Ardh yang berusaha dimunculkan oleh peneliti. Penanda dihadirkan dalam bentuk teks atau lirik lagu yang kemudian menggambarkan mitos manusia sebagai Khalifah Fil Ardh: seperti kesabaran, keteguhan dan keyakinan hati untuk menjalankan sesuatu yang dianggap benar. Hasil dari kerja keras akan membawa manusia untuk bisa berdiri di puncak pencapaian tertinggi dan mendapatkan derajat yang tinggi pula di sisi Allah swt. Setiap bagian dari lirik lagu lahir berdasarkan konteks sosial budaya yang melatarbelakanginya, yaitu: 1). Sebuah kebanggan yang didapatkan ketika mampu mencapai hal yang besar dalam hidup, terutama bagi orang yang mampu menjalani hal-hal tersebut dalam keteguhan dan keyakinan yang kuat (Q.S/3 : 139). 2). Manusia yang digambarkan mampu menguasai atau mengalahkan dunia adalah yang mampu keluar dari tekanan. (Q.S/2 : 186). 3). Manusia yang digambarkan mampu mengalahkan jam adalah yang mampu mengatur dan menghargai waktu sebaik-baiknya. (Q.S/103 : 2-3) 4). Manusia yang tidak kenal menyerah dan selalu mengusahakan kebahagiaan hidupnya adalah manusia yang akan mampu sampai pada puncak kebahagiaan. (Q. S/2 : 269). Dari keseluruhan bagian dari bait yang ada, pada intinya adalah tentang pelajaran hidup yang akan didapatkan manusia agar mampu tetap berada dalam keyakinan pada Allah swt dan menjadi wakil Tuhan di bumi hingga mencapai sebuah kebahagiaan mutlak.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjek: | 200 Agama > 2X0 Islam Umum > 2X0.9 Islam dan Bidang Lainnya 700 Kesenian, Hiburan, dan Olahraga > 781 Prinsip-prinsip Umum dan Bentuk-bentuk Musik > 781.6 Tradisi-tradisi Musik |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | Aswan Asri |
Date Deposited: | 18 Jul 2017 07:15 |
Last Modified: | 18 Jul 2017 07:19 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/1783 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year