Efektivitas Penggunaan Media Kartu Bergambar (Flash Card) terhadap Pengenalan Kosakata Bahasa Arab pada Peserta Didik Kelas VII SMP Muhammadiyah Parepare.

Hanisah, Hanisah (2016) Efektivitas Penggunaan Media Kartu Bergambar (Flash Card) terhadap Pengenalan Kosakata Bahasa Arab pada Peserta Didik Kelas VII SMP Muhammadiyah Parepare. Magister (S2) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
HANISAN.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Efektivitas Penggunaan Media Kartu Bergambar (Flash Card) terhadap Pengenalan Kosakata Bahasa Arab pada Peserta Didik Kelas VII SMP Muhammadiyah Parepare. Ada beberapa submasalah yang akan dibahas pada tesis ini adalah 1) Bagaimana pengenalan kosakata bahasa Arab bagi peserta didik kelas VII SMP Muhammadiyah Parepare tanpa menggunakan media flash card ?, 2) Bagaimana pengenalan kosakata bahasa Arab bagi peserta didik kelas VII SMP Muhammadiyah Parepare dengan menggunakan flash card ?, 3) Apakah penggunaan media kartu bergambar (flash card) efektiv terhadap pengenalan kosakata dalam berbahasa Arab bagi peserta didik kelas VII SMP Muhammadiyah Parepare ? Untuk menjawab masalah tersebut penelitian ini menggunakan penelitian quasi experiment dengan rancangan penelitian menggunakan pre test-post test control group design yang dilaksanakan dalam tiga kali pertemuan. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas VII SMP Muhammadiyah Parepare tahun ajaran 2014/2015. Sampel penelitian ini yaitu kelas VII.1 sebagai kelas eksperimen dan kelas VII.2 sebagai kelas kontrol. Penentuan sampel dilakukan dengan teknik Purpossive Sampling. Pengenalan kosakata bahasa Arab bagi peserta didik kelas VII SMP Muhammadiyah Parepare tanpa menggunakan media flash card. Kegiatan pembelajaran tanpa menggunakan media flash card berada dalam kriteria kurang aktif. Hal ini karena masih ada beberapa aspek yang belum optimal, terutama dalam respon dan motivasi peserta didik ketika peneliti hanya mengucapkan mufradat tanpa menggunakan media flash card. Pengenalan kosakata (mufradat) bahasa Arab bagi peserta didik kelas VII SMP Muhammadiyah Parepare dengan menggunakan flash card diperoleh melalui tes yang dilaksanakan pada akhir proses pembelajaran atau post test, data efektivitas penggunaan media gambar (flash card) terhadap penguasaan kosakata bahasa Arab pada peserta didik kemudian dianalisis menggunakan uji-t. Berdasarkan hasil post test pada kelas eksperimen maupun kontrol, pada kelas kontrol diperoleh nilai tertinggi adalah 100 dan nilai terendah adalah 40 dengan nilai rata-rata sebesar 64, sedangkan di kelas eksperimen diperoleh nilai tertinggi adalah 100 dan nilai terendah adalah 40 dengan nilai rata-rata 75. Penggunaan media kartu bergambar (flash card) dapat dilihat dari perhitungan statistik uji-t menunjukkan bahwa terdapat efektivitas penggunaan media kartu bergamabar flash card terhadap penguasaan kosakata bahasa arab peserta didik kelas VII SMP Muhammadiyah. Dari perhitungan diperoleh nilai t sebesar 2,837 sehingga nilai t-hitung lebih besar dari t-tabel (nilai t-tabel= 2,021) yang menyebabkan Ha (Hipotesis alternatif) diterima. Maka disimpulkan bahwa penggunaan media pembelajaran flash card efktiv terhadap pengenalan kosakata bahasa Arab pada peserta didik kelas VII SMP Muhammadiyah Parepare.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Magister (S2))
Subjek: 200 Agama > 2X7 Filsafat dan Pengembangannya > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam > 2X7.31 Pendidikan Islam--Metoda, Sistem dan Media
400 Bahasa > 492 Bahasa Lain > 492.7 Bahasa Arab > 492.78 Penggunaan Bahasa Arab Formal > 492.781 Kata-kata (Ejaan, Ucapan, Arti) dalam Bahasa Arab
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana > Tesis
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 02 Jun 2017 02:23
Last Modified: 02 Jun 2017 02:23
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/1795

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year