Kontribusi KTSP dalam Membina Mutu Pendidikan Agama Islam di SMPN Satu Atap Luyo Kabupaten Polewali Mandar

Nur, Muhammad (2014) Kontribusi KTSP dalam Membina Mutu Pendidikan Agama Islam di SMPN Satu Atap Luyo Kabupaten Polewali Mandar. Magister (S2) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
Muhammad Nur.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstrak

Pokok masalah penelitian ini adalah bagaimana Kontribusi Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan dalam Membina Mutu Pendidikan Agama Islam di Sekolah Menengah Pertama Negeri Satap Luyo Kabupaten Polewali Mandar? Pokok masalah tersebut selanjutnya di-breakdown ke dalam beberapa submasalah atau pertanyaan penelitian, yaitu: 1)Bagaimana proses implementasi Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan di Sekolah Menengah Pertama Negeri Satu Atap Luyo?, 2) Apa faktor pendukung dan penghambat proses Implementasi Kurikulum Tingkat SatuanS-atuan Pendidikan pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di Sekolah Menengah Pertama Negeri Satu Atap Luyo?, dan 3)Bagaimana hasil proses implementasi Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan di Sekolah Menengah Pertama Negeri Satu Atap Luyo dalam membina mutu pendidikan Pendidikan Agama Islam di Sekolah Menengah Pertama Satu Atap Luyo? Jenis penelitian ini tergolong kualitatif dengan pendekatan penelitian yang digunakan adalah: paedagogik, normatif, sosiologis, dan psikologis. Adapun sumber data penelitian ini adalah Kepala Sekolah, Wakasek, guru PAIS dan peserta didik. Selanjutnya, metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, interview, dokumentasi, dan penelusuran referensi. Lalu, teknik pengolahan dan analisis data dilakukan dengan melalui tiga tahapan , yaitu: reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa keberhasilan proses pendidikan di SMPN Satap Luyo dapat diukur pada kegiatan pembelajaran yang bertujuan membentuk pola tingkah laku peserta didik sesuai dengan tujuan pendidikan, serta dapat di evaluasi melalui parameter dengan menggunakan tes dan non tes. Proses pembelajaran yang dilakukan melalui persiapan yang cukup dan terencana untuk dapat memenuhi tuntutan kebutuhan masyarakat setempat dan masyarakat global, mempersiapkan peserta didik dalam menghadapi perkembangan dunia global, dan persiapan untuk melanjutkan ke jenjang Sekolah Menengah Atas. Guna mengatasi berbagai faktor penghambat pihak sekolah mengadakan pendekatan kepada Dinas Pendidikan Kabupaten untuk mendapatkan bantuan buku-buku pelajaran, mengadakan kerjasama dengan orang tua siswa dan masyarakat. Implikasi dari penelitian ini adalah: 1) keberhasilan proses pendidikan tersebut perlu dikembangkan dengan program kongkrit berkaitan dengan metode, materi, dan evaluasi. 2)Kegiatan Majelis Taklim Siswa perlu dijadikan sebagai sebuah kegiatan ekstrakurikuler agar semakin tercipta kerjasama dan keterpaduan antara Kepala Sekolah, guru PAIS, orang tua dan masyarakat dalam membina mutu Pendidikan Agama Islam. 3) Dukungan orang tua dalam bentuk partisipasi aktif pada setiap kegiatan pembinaan mutu Pendidikan Agama Islam, hendaklah sejalan dengan program pembinaan yang dilakukan guru, terutama keteladanan dan pengawasan dalam lingkungan keluarga dan masyarakat. Perlu adanya jaringan dankerjasama dengan sekolah-sekolah lain untuk meningkatkan dan memberdayakan segenap potensi yang ada.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Magister (S2))
Subjek: 300 Ilmu Sosial > 375 Kurikulum
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana > Tesis > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Users 7 not found.
Date Deposited: 07 Jun 2017 05:13
Last Modified: 07 Jun 2017 05:13
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/2160

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year